IDENTIFIKASI KEAUSAN DINDING SILINDER DAN KEOLENGAN POROS ENGKOL PADA MESIN DAIHATSU ESPASS PICK UP
Pengarang : Farid Zainul Muttaqin, Imam Prasetyo, Towija
Kata Kunci   :Dinding Silinder; Keolengan; Poros Engkol
Proses pembakaran pada mesin bensin memerlukan silinder dan piston untuk memampatkan udara. Proses ini menciptakan tekanan gas tinggi yang berupaya mencegah kebocoran di dalam ruang bakar untuk kinerja mesin yang optimal. Ketika mesin digunakan dalam jangka waktu lama, dinding silinder secara bertahap akan aus. Tujuan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komponen keausan dinding silinder dan keolengan poros engkol pada Mesin Daihatsu Pick Up. Mengetahui cara mencegah keausan dinding silinder dan keolengan poros engkol pada Mesin Daihatsu Pick Up dan mengetahui cara mengatasi jika keausan dinding silinder dan keolengan poros engkol pada Mesin Daihatsu Pick Up. Data yang digunakan dalam penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan metode observasi, wawancara, kajian literatur dokumentasi, dan metode mengidentifikasi. Proses yang dilakukan diawali dengan pembongkaran mesin pada mobil, pemeriksaan kondisi keausan komponen, proses pengukuran keausan dinding silinder dan keolengan poros engkol pada mesin Daihatsu Espass. Berdasarkan hasil dari tugas akhir tersebut keausan dinding silinder dan keolengan poros engkol dalam kondisi baik, karena hasil dari pengukurannya masih dalam batas standar maksimum yang diijinkan yaitu 0,01 mm. Hanya perlu dilakukan sedikit pembersihan kerak hasil pembakaran pada bagian bibir atas silinder.
Referensi
Daryanto. (1990). Dasar-Dasar Teknik Mobil. Bumi Aksara.
Hidayat, W. (2012). Motor Bensin Modern. Rineka Cipta.
Hidayat, W., & Sadiana, R. (2017). Teknologi Baru Motor Bensin.
Kristanto, P. (2015). Motor Bakar Torak. Andi Publisher.
Prasetyo, I., & Anam, K. (2019). Keolengan Poros Engkol Pada Mesin Diesel Mitsubishi Ps 100. 4(1), 33–38.
Prasetyo, I., & Pardana, A. P. (2018). Identifikasi Dan Trouble Shooting Sistem. Jurnal Surya Teknika, 3(1), 6–15.
Sukmara, S. (2015). Analisis Karakteristik Ring Piston Original Dan Ring Piston Lokal Pada Mobil Daihatsu S-38. Jurnal Konversi Energi Dan Manufaktur, 2(1), 29–35. https://doi.org/10.21009/jkem.2.1.3
Properti | Nilai Properti |
---|---|
Organisasi | Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan |
[email protected] | |
Alamat | Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan |
Telepon | (0285) 7832294 |
Tahun | 2024 |
Kota | Pekalongan |
Provinsi | Jawa Tengah |
Negara | Indonesia |