ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY.F DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BUARAN KABUPATEN PEKALONGAN
Pengarang : Lulu Atizati Rohmaniyah, Suparni, Nur Chabib
Kata Kunci   :ASUHAN, KEBIDANAN, KOMPREHENSIF
Angka kematian pada umumnya merupakan indikator yang dapat digunakan dalam menilai derajat kesehatan masyarakat, tercermin dalam kondisi Angka Kematian Bayi (AKB) dan Angka Kematian Ibu (AKI). Derajat kesehatan masyarakat dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu ekonomi, pendidikan, sosial, keturunan dan faktor lainnya. Tingginya angka kematian ibu, bayi menunjukan keadaan sosial ekonomi yang rendah dan fasilitas pelayanan kesehatan yang rendah pula (Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah 2012).rnBerdasarkan hasil Survei Demografi Kesehatan Indonesia (SDKI) tahun 2012, angka kematian ibu di Indonesia mencapai 359 per 100.000 kelahiran hidup dan AKB mencapai 32 per 1000 kelahiran hidup (Kemenkes RI, 2014)., Angka tersebut masih cukup jauh dari target program Sustainable Developmen Goals (SDGS) tahun 2015, dimana pada tahun 2030 AKI ditargetkan mnurun hingga 70 per 100.000 KH, AKB 25/1000 KH, dan AKN ditargetkan mnurun hingga 12/1000 KH. (SDGS, 2015). rn
Referensi
-
Properti | Nilai Properti |
---|---|
Organisasi | Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan |
[email protected] | |
Alamat | Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan |
Telepon | (0285) 7832294 |
Tahun | 2016 |
Kota | Pekalongan |
Provinsi | Jawa Tengah |
Negara | Indonesia |