Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

Hubungan Tingkat Kesepian Dengan Kualitas Hidup Lansia Di Panti Pelayanan Sosial Lanjut Usia Bojongbata Pemalang


Pengarang : Siti Fatimah , Dyah Putri Aryati


Kata Kunci   :Kesepian. Kualitas hidup, Lansia

ABSTRAK Siti Fatimah1, Dyah Putri Aryati2 Hubungan Tingkat Kesepian Dengan Kualitas Hidup Lansia Di Panti Pelayanan Sosial Lanjut Usia Bojongbata Pemalang Latar Belakang : Masalah psikologis yang sering terjadi pada lansia adalah kesepian yang merupakan hasil interaksi dengan individu lain yang tidak sesuai dengan yang diharapkan sebelumnya. Kesepian pada lansia akan berdampak pada kondisi emosional, kemampuan mekanisme koping atau penerimaan dan pada akhirnya akan berdampak pada kualitas hidup lansia. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat kesepian dengan kualitas hidup lansia di Panti Pelayanan Sosial Lanjut Usia Bojongbata Pemalang. Sampel : Sampel pada penelitian ini menggunakan teknik Non probability sampling dengan pendekatan Sampling jenuh (total sampling). Populasi dalam penelitian ini adalah 86 responden dan diperoleh sampel 46 responden. Metode : Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain penelitian observasional analitik dengan pendekatan Cross Sectional. Alat ukur menggunakan kuesioner. Hasil : Hasil penelitian menunjukan responden dengan tingkat kesepian diketahui rata-rata 40,65 dengan skor terendah 24 dan tertinggi 63, dan kualitas hidup diketahui rata-rata 65,02, dengan skor terendah 51 dan tertinggi 79. Hasil analisis data dengan korelasi Pearson diperoleh  value 0,000 < 0,05 dengan kekuatan hubungan tingkat kesepian dengan kualitas hidup lansia diperoleh r: -0,505 yang berarti kekuatan sedang. Simpulan : Terdapat hubungan tingkat kesepian dengan kualitas hidup lansia di Panti Pelayanan Sosial lanjut usia Bojongabata Pemalang Kata kunci : Kesepian, Kualitas hidup, Lansia Daftar pustaka : 9 buku, 27 jurnal (2011-2022)

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2022
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia