Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

Gambaran Pengetahuan Ibu Tentang Perkembangan Anak Usia Prasekolah (4-5 Tahun) Di TK ABA Kandang Panjang Kota Pekalongan


Pengarang : Kavita Yuliani, Aida Rusmariana


Kata Kunci   :anak, usia pra sekolah, perkembangan, pengetahuan ibu

Program Studi Sarjana Keperawatan
Fakultas Ilmu Kesehatan
Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Juli,2024

ABSTRAK

Kavita Yuliani1, Aida Rusmariana2
Gambaran Pengetahuan Ibu Tentang Perkembangan Anak Usia Prasekolah (4-5 Tahun) Di TK ABA Kandang Panjang Kota Pekalongan

Latar Belakang: Pengetahuan yang dimiliki oleh seorang ibu mengenai perkembangan anak memiliki pengaruh besar karena dapat mengearahkan ibu untuk lebih berinteraksi dengan anak. Ibu yang memahami perkembangan anak mampu menciptakan lingkungan yang mendukung tumbuh kembang potensi anak.
Tujuan: Mengetahui gambaran pengetahuan ibu tentang perkembangan anak usia prasekolah 4-5 tahun di TK ABA Kandang Panjang Kota Pekalongan.
Metode: Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif, dengan menggunakan teknik total sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu ibu yang memiliki anak usia 4-5 tahun yang memenuhi kriteria inklusi dan ekslusi yaitu sebanyak 54 responden. Untuk pengumpulan data menggunakan kuesioner pengetahuan ibu tentang perkembangan anak usia prasekolah yang sudah dilakukan uji validitas dan reliabilitas.
Hasil: Karakteristik responden rata-rata berumur 32 tahun, lebih dari separuh responden sebanyak 34 (63%) sebagai ibu rumah tangga , dan memiliki tingkat pendidikan SMA sebanyak 37(68,5%). Sebagian besar responden memiliki pengetahuan tentang perkembangan baik sebanyak 42(77,8%).
Simpulan: Hampir seluruh responden sebanyak 54 responden memiliki pengetahuan baik. Perawat terutama di pukesmas diharapkan bersama dengan taman kanak-kanak meningkatkan kegiatan pendampingan kepada ibu tentang perkembangan anak usia prasekolah.
Kata Kunci: anak, usia pra sekolah, perkembangan, pengetahuan ibu

Referensi

Anggrasari, Anggun Pranessia, And Rasi Rahagia. 2020. “Pengaruh Penggunaan Gadget Terhadap Perkembangan Bicara Dan Bahasa Anak Usia 3-5tahun Until 5 Years Old.” 1(1):18–24.

 

Arif Rohman Mansur. 2019. Tumbuh Kembang Anak Usia Prasekolah.

 

Bambang Yuli Krisnanto, Ikit Netra Wirakhmi, Noor Yunida Triana. 2022. “Gambaran Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Perkembangan Anak Usia 1-5 Tahun Di Posyandu Desa Karangsari Kecamatan Kembaran.” Journal Kesehatan, Kebidanan, Dan Keperawatan.

 

Cecep Dani Sucipto. 2020. Metodologi Penelitian Kesehatan. Yogyakarta: Gosyen Publishing.

 

Desi Kumalasari, Desi Setia Wati. 2018. “Pngetahuan Ibu Tentang Perkembangan Anak Dengan Perkembangan Motorik Kasar Dan Halus Pada Anak Usia 4-5 Tahun.” Holostik Jurnal Kesehatan.

 

Fenti Hikmawati. 2020. Metodologi Penelitian. Depok: Pt Rajagrafindo Persada.

 

Hidayat, A. Aziz Alimul. 2018. Metodologi Penelitian Keperawatan Dan Kesehatan. Jakarta.

 

Illina, Allin, And Aida Rusmariana. 2022. “Gambaran Perkembangan Pada Anak Usia Prasekolah Di Wilayah Kerja Puskesmas Sragi Ii Desa Gebang Kerep Gambaran Perkembangan Pada Anak Usia Prasekolah Di Wilayah Kerja Puskesmas Sragi Ii Desa Gebang Kerep.” 68–73.

 

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2021. Profil Kesehatan Indonesia.

 

Kementrian Kesehatan Ri. 2016. Pedoman Pelaksanaan Stimulasi, Deteksi Dan Intervensi Dini Tumbuh Kembang Anak.

 

Nawangwulan, Kurniati, And Ady Purwoto. 2022. Promosi Kesehatan Bagi Mahasiswa Kesehatan. Jakarta Timur.

 

Nopiyanti, Nopiyanti. 2023. “Hubungan Pengetahuan Ibu Dengan Perkembangan Motorik Kasar Pada Anak Usia Prasekolah Di Tkit Al Hikmah.” 1(4).

 

Nursalam. 2017. Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan. Jakarta: Salemba Medika.

 

Nursalam. 2020. Metodelogi Penelitian Ilmu Keperawatan. Jakarta: Salemba Medika.

 

Ratnaningsih, Tri, Siti Indatul, And Tri Peni. 2019. Buku Ajar ( Teori Dan Konsep) Tumbuh Kembang Dan Stimulasi Bayi, Toddler, Pra Sekolah, Usia Sekolah Dan Remaja. Sidoarjo.

 

Riyanto, Agus. 2019. Aplikasi Metodelogi Penelitian Kesehatan Dilengkapi Contoh Kuesioner Dan Laporan Penelitian. Yogyakarta: Nuha Medika.

 

Rizkiatul Nisa, Wahyu Triana Nugraheni, Wahyu Tri Ningsih. 2023. “Tingkat Pendidikan, Usia, Pekerjaan Dengan Pengetahuan Ibu Tentang Imunisasi Dasar Pada Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Merakurak Kabupaten Tuban.” 7(3):251–61.

 

Shelly Liadina Rizka, Yessy Nur Endah Sari, Suhartin. 2023. “Hubungan Pengetahuan Orang Tua Dengan Perkembangan Anak Usia 3-5 Tahun.” Jurnal Penelitian Perawat Indonesia 5(November):1427–32.

 

Siregar, Friska Triani, And Lisna Oktafiyanti. 2016. “Gambaran Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Tumbuh Kembang Anak Usia 3 – 6 Tahun Di Tk Arooyan Kelurahan Rorotan.” 2(September).

 

Sri Puji Lestari, Fery Agusman Mendrofa Motuho, Yenli Ardina. 2021. “Hubungan Pengetahuan Ibu Tentang Tumbuh Kembang Anak Dan Keterlibatan Ibu Dalam Mengasuh Dengan Kemandirian Anak Usia Pra Sekolah.” Jurnal Smart Keperawatan 8(1):53–58.

 

Surahman, Buyung. 2019. Peran Ibu Terhadap Masa Depan Anak.

 

Susilawati. 2020. “Karakteristik Ibu Balita Dalam Pemantauan Pertumbuhan Dan Perkembangan Balita.” 9(2):143–52. Doi: 10.26714/Jk.9.2.2020.143-152.

 

Yulina Eva Rianybaiq, Mardhiyanti Kusuma Dewisiti, Editha Raisa. 2022. “Profil Anak Tahun 2022.”

 

Yulistri, Ismail Sukardi, And Abu Mansur. 2021. “Konsep Ibu Sebagai Pendidik Pertama Dalam Keluarga Analisis Terhadap Buku Ummul Mukminin Karya Syekh Abdul Hamid Mahmud Thahmaz.” 3(3):311–24.

 


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2024
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia