Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

PERBEDAAN TINGKAT KECEMASAN SUAMI DALAM MENGHADAPI PERSALINAN BERDASARKAN PENGALAMAN DI RSUD KRATON KABUPATEN PEKALONGAN TAHUN 2013


Pengarang : Khikmatul Maula, Milatun Khanifah, Emi Nurlae


Kata Kunci   :kecemasan suami menghadapi persalinan, pengalaman

Suami sebagai pendamping persalinan dapat membantu ibu saat persalinan. Pengalaman persalinan dapat menimbulkan kecemasan pada suami karena sulit melihat ibu menderita saat bersalin sehingga mempengaruhi psikologis ibu dan menghambat persalinan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan tingkat kecemasan suami dalam menghadapi persalinan berdasarkan pengalaman di RSUD Kraton Kabupaten Pekalongan tahun 2013. Desain penelitian menggunakan metode deskriptif komparatif, teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling sebanyak 37 suami yang menghadapi persalinan normal di Ruang Dahlia RSUD Kraton Kabupaten Pekalongan tanggal 20 Juni – 10 Juli 2013 . Pengumpulan data dilakukan dengan pengisian kuesioner metode angket. Analisa data menggunakan uji chi square. Didapatkan hasil 77,3% suami dengan pengalaman mendampingi persalinan  2 mengalami kecemasan yaitu 9,5% cemas berat sekali, 42,9% cemas berat dan 28,6% cemas sedang. Hasil analisa bivariat ρ value =0,007 (<0,05) berarti ada perbedaan tingkat kecemasan suami dalam menghadapi persalinan berdasarkan pengalaman di RSUD Kraton Kabupaten Pekalongan. Saran bagi tenaga kesehatan diharapkan dapat bekerjasama dengan suami yaitu memberikan informasi mengenai proses persalinan dan menjelaskan cara mengatasi kecemasan sehingga ketika suami mendampingi persalinan dapat mengatasi keluhan cemas yang dapat memengaruhi pendampingan suami dan dapat berpengaruh pada kecemasan ibu.

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2013
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia