Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

PENGARUH TERAPI MUSIK TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA DENGAN HIPERTENSI DI WILAYAH PUSKESMAS KEDUNGWUNI I KABUPATEN PEKALONGAN


Pengarang : Rusmadhani Dwi Hajar Sobirin, Dafid Arifiyanto


Kata Kunci   :Terapi Musik, Tekanan Darah, Hipertensi, Lansia

Program Studi Sarjana Keperawatan dan Pendidikan Profesi Ners
Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Agustus, 2023

ABSTRAK
Pengaruh Terapi Musik Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Lansia Dengan Hipertensi di Wilayah Puskesmas Kedungwuni I Kabupaten Pekalongan
Rusmadhani Dwi Hajar Sobirin, Dafid Arifiyanto
Latar belakang : Proses menua yang berkelanjutan secara alamiah akan menjadikan lansia mengalami kemunduran struktur dan fungsi organ yang akan menyebabkan penyakit degeneratif salah satunya adalah hipertensi. Penanganan hipertensi untuk mengontrol tekanan darah dapat dilakukan melalui terapi komplementer seperti terapi musik. Terapi musik dapat menurunkan tekanan darah dan memperlancarkan sirkulasi darah. Untuk mengetahui pengaruh terapi musik alam terhadap penurunan kontrol tekanan darah pada lansia penderita hipertensi.
Metode : Desain penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan metode Quasy Experiment two group with control group. Penelitian ini menggunakan 30 responden yang terbagi menjadi 15 responden kelompok intervensi dan 15 kelompok kontrol. Pengambilan sampel menggunakan teknik convenience sampling.
Hasil : Pengaruh terapi musik alam pada kelompok intervensi dengan menggunakan dengan uji t-dependen diperoleh hasil tekanan darah sistole p-value nya 0,001. Diastole untuk pre test dan post test dengan p-value nya 0,001 yang artinya pada sistol dan diastol kelompok intervensi memiliki nilai p value ≤ 0,05 yang berarti ada peengaruh pada kelompok intervensi. Hasil uji t-independen pada kedua kelompok diperoleh p-value 0,001 pada tekanan darah sistol dan 0,001 pada tekanan darah diastole (p ≤ 0,05) yang berarti ada perbedaan penurunan tekanan darah pada 2 kelompok.

Simpulan : Terapi musik alam mampu mengontrol tekanan darah lansia penderita hipertensi. Oleh karena itu, pada lansia yang menderita hipertensi selain melakukan terapi farmakologis juga disarankan untuk melakukan terapi musik alam untuk mengontrol tekanan darah.

Kata kunci : Terapi Musik, Tekanan Darah, Hipertensi, Lansia
Daftar Pustaka : 37 (2013-2023)

Referensi

Badan Pusat Statistik. (2020). Statistik Penduduk Lanjut Usia. https://www.bps.go.id/publication/2021/12/21/c3fd9f27372f6ddcf7462006/statistik-penduduk-lanjut-usia-2021.html

Dinas Kesehatan Kabupaten Pekalongan. (2021). Laporan Spm Sasaran dan Capaian Tahun 2021 Dinas Kesehatan Kabupaten Pekalongan.

Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah. (2019). Profil Kesehatan Provinsi Jawa Tengah Tahun 2019.

Donsu, J. D. T. (2016). Metodologi Penelitian Keperawatan (P. P. Baru (ed.)).

Fitriyani, N., & Sani, F. N. (2021). Pengaruh Deep Breathing Exercise dan Terapi Musik Religi terhadap Tekanan Darah Pasien Hipertensi. Jurnal Ilmiah Kesehatan, 14(1), 50. https://doi.org/10.48144/jiks.v14i1.532

Haryani, W., & Setyobroto, I. (2022). Modul Etika Penelitian. Jurusan Kesehatan Gigi Poltekes Jakarta I. http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/9247/

Hastuti, A. P. (2019). HIPERTENSI. Penerbit Lakeisha. https://books.google.co.id/books?hl=id&lr=&id=TbYgEAAAQBAJ&oi=fnd&pg=PR5&dq=Kenaikan+pada+tekanan+darah+arteri+secara+normal+saat+jantung+berkontraksi+disebut+dengan+tekanan+darah+sistol+dan+pada+saat+relaksasi+dimana+ventrikel+tekanan+aorta+akan+menurun+disebut+dengan+tekanan+diastol+&ots=ZrmGwX30qK&sig=nh0N8qWOawNSbQa3knluNIMAp1s&redir_esc=y#v=onepage&q&f=false

Hidayat, M. F., Nahariani, P., & Mubarrok, A. S. (2018). Pengaruh Terapi Musik Klasik Jawa Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Lansia Hipertensi Di Upt Panti Werdha Mojopahit Mojokerto. Jurnal Ilmiah Keperawatan (Scientific Journal of Nursing), 4(1), 31–36. https://doi.org/10.33023/jikep.v4i1.132

Ismail, S., & Haq, R. K. (2020). Intervensi Sedative Music pada Pasien Post Operasi dalam Proses Weaning Ventilator. CV KHD Production. http://doc-pak.undip.ac.id/14487/1/Buku Intervensi Sedatif Musik Bu Titin PDF_compressed %281%29.pdf

Istiqomah, & Soesanto, E. (2018). Relaksasi dan Terapi Musik terhadap Tekanan Darah pada Hipertensi Lansia di Unit Rehabilitasi Sosial Pucang Gading Semarang. Prosiding Seminar Nasional Mahasiswa Unimus (Vol. 1, 2018), 1, 212–217. https://prosiding.unimus.ac.id/index.php/mahasiswa/article/view/102

July, J. (2017). MARI MENCEGAH STROKE. Penerbit PT Gramedia Pustaka Utama. https://books.google.co.id/books?hl=id&lr=&id=JNq1EAAAQBAJ&oi=fnd&pg=PP1&dq=Tekanan+darah+merupakan+kekuatan+yang+diberikan+oleh+darah+pada+dinding+pembuluh+darah+yang+tekanannya+tergantung+pada+aktivitas+yang+dihasilkan+oleh+jantung+dan+daya+tahan+pembuluh+darah+&ots=c5c_L87a2p&sig=m8rp6BLUFFMmd9oRBZ47WHuonuI&redir_esc=y#v=onepage&q&f=false

Kemenkes RI. (2019). Hari Hipertensi Dunia 2019?: “Know Your Number, Kendalikan Tekanan Darahmu dengan CERDIK.” P2ptm.Kemkes.Go.Id. https://p2ptm.kemkes.go.id/tag/hari-hipertensi-dunia-2019-know-your-number-kendalikan-tekanan-darahmu-dengan-cerdik

Kemenkes RI. (2022). Lansia Berdaya, Bangsa Sejahtera. https://www.kemkes.go.id/article/view/22111500004/2022-lansia-berdaya-bangsa-sejahtera.html

Kemenkes RI. (2023). Terapi Musik. https://yankes.kemkes.go.id/view_artikel/2098/terapi-musik


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2024
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia