Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

Gambaran Aktivitas Fisik Pada Penderita Osteoarthritis Knee Di RSUD Kajen Kabupaten Pekalongan


Pengarang : Luthfiana Nur Afifah, Nurul Aktifah


Kata Kunci   :Osteoarthritis Knee, Aktivitas Fisik

Program Studi Sarjana Fisioterapi
Fakultas Ilmu Kesehatan
Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Agustus, 2023


ABSTRAK

Luthfiana Nur Afifah1, Nurul Aktifah²
Gambaran Aktivitas Fisik Pada Penderita Osteoarthritis Knee Di RSUD Kajen Kabupaten Pekalongan

Pendahuluan: Osteoarthritis knee merupakan kondisi degeneratif pada persendian knee karena adanya abrasi tulang rawan sendi dan pembentukan tulang baru pada permukaan persendian. Osteoarthritis knee dapat menyebabkan gangguan aktivitas fisik.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran aktivitas fisik pada penderita osteoarthritis knee di RSUD Kajen Kabupaten Pekalongan.
Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling dengan jumlah sampel49 responden. Kuesioner yang digunakan yaitu Global Physical Activity Questionnaire (GPAQ) untuk mengukur aktivitas fisik. Klasifikasi osteoarthritis knee menggunakan Kellgren-Lawrence.
Hasil Penelitian: Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penderita osteoarthritis knee yang melakukan aktivitas fisik ringan pada grade 1 yaitu 5 orang (10,2%). Aktivitas fisik sedang pada grade 1, yaitu sebanyak 4 orang (8,2%), grade 2 sebanyak 24 orang (48,9%), dan grade 3 sebanyak 5 orang (10,2%). Aktivitas fisik berat pada grade 1 yaitu 1 orang (2,1%), grade 2 yaitu 5 orang (10,2%) dan grade 3 yaitu 5 orang (10,2%).
Simpulan: Penelitian ini disimpulkan bahwa penderita osteoarthritis knee mayoritas yang melakukan aktivitas fisik pada grade 2.
Saran: Penelitian ini dapat menjadi bahan refrensi dan pengembangan ilmu dibidang fisioterapi mengenai gambaran aktivitas fisik penderita osteoarthitis knee.

Kata kunci : Osteoarthritis Knee, Aktivitas Fisik
Daftar Pustaka : 39 (2013-2022)








Undergraduate Program in Physiotherapy
Faculty of Health Sciences
University of Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
August, 2023



ABSTRACT


Luthfiana Nur Afifah1, Nurul Aktifah2
Description of Physical Activity in Patients with Osteoarthritis Knee at Kajen Hospital, Pekalongan Regency


Introductions: Osteoarthritis knee is a degenerative condition of the knee joint due to abrasion of the joint cartilage and the formation of new bone on the joint surface. Osteoarthritis knee can cause impaired physical activity.
Objectives: This study aims to obtain descriptions of physical activity in patients with osteoarthritis knee at Kajen Hospital, Pekalongan Regency.
Method: This research uses a descriptive analytical research design with a cross sectional approach. The sampling with a total 0f 49 respondents. The questionnaire used is the Global Physical Activity Questionnaire to measure physical activity. Osteoarthritis knee classification using Kellgren-Lawrence.
Result: The result of this study showed that there were 5 people with osteoarthritis knee who did light pysical activity at grade 1 (10,2%). Moderate physical activity in grade 1 was 4 people (8,2%), grade 2 was 24 people (48,9%), grade 3 was 5 people (10,2%). Heavy physical activity in grade 1 was 1 people (2,1%), grade 2 was 5 people (10,2%), and grade 3 was 5 people (10,2%).
Conclusion: This study concluded that the majority of osteoarthritis knee sufferers did moderate physical activity at grade 2.
Suggestion: It is recommended the study possibly to be a reference and improving science in physiotherapy especially in the case of the physical activity of the patients with osteoarthritis knee.

Keywords : Osteoarthritis Knee, Physical Activity
References : 39 (2013-2022)

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2023
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia