PENGARUH HYPNOTHERAPY TERHADAP KADAR GLUKOSA DARAH PASIEN DIABETES MELITUS DI PUSKESMAS KEDUNGWUNI II KABUPATEN PEKALONGAN TAHUN 2013
Pengarang : M. Rendi Maarifuddin, Nur Izzah Priyogo, Zulfa Ataba
Kata Kunci   :Diabetes Melitus, hypnotherapy, Glukosa darah
rnProgram Studi S1 Keperawatan rnSTIKES Muhammadiyah rnPekajangan-PekalonganrnAgustus, 2013rnrnABSTRAKrnrnMuh Rendi Maarifuddin dan BurhanudinrnPengaruh hypnotherapy terhadap kadar glukosa darah pasien diabetes melitus di puskesmas Kedungwuni Kabupaten Pekalongan.rnxiv +53 halaman + 10 tabel + 2 gambar + 8 lampiranrnrnDiabetes Melitus adalah suatu kumpulan gejala yang timbul pada seseorang disebabkan karena adanya peningkatan kadar glukosa darah akibat kekurangan insulin. Tindakan komplementer atau alternatif yang bisa diberikan kepada pasien Diabetes Melitus untuk menurunkan kadar glukosa darah diantaranya dengan memberikan teknik relaksasi yaitu hypnotheray. Tindakan hypnotherapy menyebabkan pikiran pasien dibawa pada gelombang otak alfa sampai theta sehingga pasien berada dalam kondisi santai dan relaks. Kondisi santai dan relaks inilah pikiran bawah sadar pasien dapat diberikan sugesti dan konsep-konsep baru dalam kehidupan pasien. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh hypnotherapy terhadap kadar glukosa darah pasien diabetes melitus di Puskesmas Kedungwuni II kecamatan Kedungwuni Kabupaten Pekalongan. Desain penelitian pre eksperimental menggunakan metode one group pretest-posttest. Jumlah sampel sebanyak 20 pasien. Uji statistik yang digunakan yaitu uji Wilcoxon Signed Ranks Test dengan ï¡ï€ 5%. Hasil uji statistik menunjukkan nilai ï²ï€ value kadar glukosa darah sebelum dan sesudah hypnotherapy 0,007 lebih kecil dari nilai alpha (0,05), sehingga Ho ditolak. Hal ini menunjukkan ada pengaruh hypnotherapy terhadap kadar glukosa darah pasien diabetes melitus di Puskesmas Kedungwuni II kecamatan Kedungwuni kabupaten Pekalongan. Penelitian ini merekomendasikan kepada perawat komunitas untuk mensosialiasikan hypnotherapy sebagai pengobatan alternatif atau terapi komplementer non farmakologis yang dapat menurunkan kadar glukosa darah pasien Diabetes Melitusrn
Referensi
-
Properti | Nilai Properti |
---|---|
Organisasi | Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan |
[email protected] | |
Alamat | Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan |
Telepon | (0285) 7832294 |
Tahun | 2013 |
Kota | Pekalongan |
Provinsi | Jawa Tengah |
Negara | Indonesia |