PENGARUH SELF ESTEEM, KECERDASAN EMOSIONAL, MOTIVASI KERJA, DISIPLIN KERJA, DAN STRES KERJA TERHADAP KINERJA GURU SMP NEGERI SE-KECAMATAN BOJONG KABUPATEN PEKALONGAN
Pengarang : Kamila Maharani Priyanto Putri, Muhammad Yusuf, Teguh Purwan
Kata Kunci   :Self Esteem, Kecerdasan Emosional, Motivasi Kerja, Disiplin Kerja, Stres Kerja, Kinerja Guru
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh Self Esteem,
Kecerdasan Emosional, Motivasi Kerja, Disiplin Kerja, dan Stres Kerja terhadap
Kinerja Guru SMP Negeri Se-Kecamatan Bojong Kabupaten Pekalongan. Metode
yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Kuantitatif. Jumlah sampel
dalam penelitian ini sebanyak 110 responden dengan teknik sampel Sampling
Jenuh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Terdapat pengaruh yang signifikan
antara self esteem terhadap kinerja guru. Hal ini dapat dibuktikan dari nilai
signifikansi 0,048 < 0,05. Terdapat pengaruh yang signifikan antara kecerdasan
emosional terhadap kinerja guru. Hal ini dapat dibuktikan dari nilai signifikansi
0,000 < 0,05. Terdapat pengaruh yang signifikan antara motivasi kerja terhadap
kinerja guru. Hal ini dapat dibuktikan dari nilai signifikansi 0,019 < 0,05. Terdapat
pengaruh yang signifikan antara disiplin kerja terhadap kinerja guru. Hal ini dapat
dibuktikan dari nilai signifikansi 0,769 > 0,05. Terdapat pengaruh yang tidak
signifikan antara stres kerja terhadap kinerja guru. Hal ini dapat dibuktikan dari
nilai signifikansi 0,876 > 0,05. Secara simultan terdapat pengaruh yang signifikan
antara self esteem, kecerdasan emosional, motivasi kerja, disiplin kerja, dan stres
kerja terhadap kinerja guru. Hal ini dapat dibuktikan dari nilai signifikansi sebesar
0,000 < 0,05.
Referensi
-
Properti | Nilai Properti |
---|---|
Organisasi | Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan |
[email protected] | |
Alamat | Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan |
Telepon | (0285) 7832294 |
Tahun | 2023 |
Kota | Pekalongan |
Provinsi | Jawa Tengah |
Negara | Indonesia |