Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

Pengalaman Ibu Dalam Merawat Anak Dengan Kejang Demam Di Kabupaten Pekalongan


Pengarang : Idahyatun, Herni Rejeki


Kata Kunci   :Pengalaman, Kejang Demam

Penyakit kejang demam sulit diketahui kapan munculnya, maka orang tua perlu diberi bekal untuk memberikan tindakan awal pada anak yang mengalami kejang demam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengalaman ibu dalam merawat anak dengan kejang demam di Kabupaten Pekalongan. Desain penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif fenomenologis. Partisipan yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 5 orang. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan pedoman wawancara. Hasil penelitian ditemukan 4 tema yaitu persepsi kejang demam, pengalaman ibu saat menghadapi anak yang mengalami kejang demam, strategi koping dan harapan ibu dalam merawat anak kejang demam. Persepsi partisipan tentang kejang demam adalah suatu keadaan tubuh yang kaku yang disebabkan suhu tubuh meningkat antara 39-42ï‚°C. Partisipan mengetahui bahwa kejang demam ditandai tangan, badan dan mulut kaku dan gemetar. Pengalaman kejang demam merupakan pengalaman yang cukup menakutkan bagi semua ibu yang mempunyai anak yang mengalami kejang demam sehingga menimbulkan kepanikan dan ketakutan. Strategi koping untuk mengurangi kecemasan seperti memberikan obat paracetamol (penurun panas) setiap kali anak demam dan memberikan kompres air hangat atau kompres instan dan menyediakan thermometer di rumah. Partisipan mempunyai harapan anaknya tidak mengalami kejang demam lagi atau peristiwa tersebut tidak terulang lagi dengan selalu menyediakan thermometer dan obat penurun panas di rumah. Puskesmas sebaiknya lebih aktif dalam mensosialisasikan tentang kejang demam pada ibu yang mempunyai anak balita, karena masih banyak ibu yang belum mengerti penanganan kejang demam yang tepat.

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2014
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia