Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

HUBUNGAN STRATEGI KOPING KELUARGA DENGAN TINGKAT KECEMASAN DALAM MERAWAT ANGGOTA KELUARGA YANG MENGALAMI SKIZOFRENIA DI KECAMATAN WIRADESA KABUPATEN PEKALONGAN


Pengarang : Vita Vidiana, Isyti'aroh


Kata Kunci   :STRATEGI KOPING, TINGKAT KECEMASAN, SKIZOFRENIA

Strategi koping digunakan individu dalam menghadapi kecemasan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuihubungan strategi koping keluarga dengan tingkat kecemasan dalam merawat anggota keluarga yang mengalami skizofrenia di Kecamatan Wiradesa. Desain penelitian menggunakan descriptive corelational dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik total samplingdan didapatkan 40 responden. Analisis data univariat didapatkan responden yang menggunakan strategi koping positif sebanyak 21 orang (52,5%) dan responden yang menggunakan strategi koping negatif sebanyak 19 orang (47,5%). Responden yang mengalami kecemasan ringan sebanyak 22 orang (55%) dan responden yang mengalami kecemasan sedang sebanyak 18 orang (45%). Analisis bivariat dengan menggunakan uji Chi Squaredidapatkan ρvalue 0,000<0,05, yang berarti adahubungan strategi koping keluarga dengan tingkat kecemasan dalam merawat anggota keluarga yang mengalami skizofrenia di Kecamatan Wiradesa Kabupaten Pekalongan. Anggota keluarga disarankan menggunakan strategi koping positif dalam merawat anggota keluarga yang mengalami skizofrenia sehingga tidak mengalami kecemasan.

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2014
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia