Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

ANALISIS EFEKTIVITAS BIAYA TERAPI PENGGUNAAN ANTIBIOTIK SEFOTAKSIM DAN SEFIKSIM PADA PASIEN DIARE AKUT ANAK DI RAWAT INAP RSUD KRATON KABUPATEN PEKALONGAN PERIODE JANUARI 2018 - APRIL 2020


Pengarang : Bella Kalpana Putri, Yulian Wahyu Permadi, Rini Kristiyan


Kata Kunci   :Analisis Efektivitas Biaya, Diare, Antibiotik Sefotaksim dan Sefiksim

Diare adalah buang air besar dengan frekuensi yang tinggi, sulit ditahan dan disertai perubahan tinja yang lembek dan cair. Permasalahan yang sering ditemukan yaitu pemilihan obat yang tepat sehingga menimbulkan tingginya angka kunjungan dokter dan berdampak pada mahalnya biaya pengobatan. Tujuan Penelitian: untuk mengetahui pengobatan yang paling cost-effective dari penggunaan antibiotik Sefotaksim dan Sefiksim pada pasien Diare Akut Anak di Rawat Inap RSUD Kraton Kabupaten Pekalongan Periode Januari 2018 - April 2020. Jenis penelitian yaitu penelitian non-eksperimental menggunakan metode deskriptif dan pengambilan data secara retrospektif. Jumlah populasi berjumlah 142 pasien sedangkan sampel sebanyak 38 pasien. Penelitian ini menggunakan metode CEA/Analisis Efektivitas Biaya, data yang diambil meliputi: data demografi, biaya total terapi berdasarkan biaya medik langsung, biaya lama rawat inap. Hasil penelitian menunjukkan persentase efektivitas terapi dari penggunaan Sefotaksim sebesar 100% dan Sefiksim sebesar Rp 87.5%. Rata-rata total biaya penggunaan antibiotik Sefotaksim sebesar Rp1.396.478 dan Sefiksim Rp1.904.136. Kelompok terapi Sefotaksim lebih cost-effective dengan nilai ACER sebesar Rp13.964,78 dibandingkan dengan kelompok terapi Sefiksim sebesar Rp21.761,55. Untuk nilai ICER terkecil didapat pada antibiotik Sefiksim yaitu Rp.-40.612,6. Saran untuk penelitian selanjutnya, perlu dilakukan analisis efektivitas biaya pengobatan antibiotik diare dalam jumlah sampel yang lebih banyak agar mendapatkan hasil yang lebih akurat dan efektif.

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2020
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia