Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

GAMBARAN MOTIVASI DAN SIKAP IBU HAMIL DALAM MELAKUKAN KUNJUNGAN K4 DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS WONOTUNGGAL KABUPATEN BATANG TAHUN 2013


Pengarang : Zaidatul Mukaromah, Pujiati Setyaningsih, Nur Chabib


Kata Kunci   :MOTIVASI, SIKAP, KUNJUNGAN K4

Motivasi dan sikap merupakan faktor penting yang sangat mempengaruhi rendahnya kunjungan ibu hamil ke pelayanan kesehatan. Kurangnya motivasi diri untuk memeriksakan kehamilan menyebabkan sulitnya dilakukan upaya untuk mencegah resiko atau komplikasi kehamilan. Tujuan penelitian ini untuk menggambarkan motivasi dan sikap ibu hamil dalam melakukan kunjungan K4 di wilayah kerja puskesmas Wonotunggal Kabupaten Batang. Desain penelitian ini bersifat deskriptif . populasi penelitian adalah seluruh ibu hamil yang sudah melakukan kunjungan K4 diwilayah kerja puskesmas Wonotunggal Kabupaten Batang sebanyak 47 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan Total Populasi. Alat pengumpulan data adalah kuesioner. Hasil penelitian diketahui lebih dari separuh ibu hamil mempunyai motivasi rendah 24 orang (51,1%) dan lebih dari separuh ibu hamil mempunyai sikap yang kurang 26 orang (55,3%). Oleh karena itu sebaiknya bidan lebih meningkatkan informasi dan penyuluhan kepada ibu hamil dan keluarga terutama kepada suami, mengenai pentingnya kunjungan K4 dan memberikan reward kepada ibu hamil yang melakukan pemeriksaan secara rutin dan sesuai jadwal sehingga meningkatkan motivasi dan sikap ibu hamil untuk melakukan kunjungan K4.

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2013
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia