Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

PENGARUH LINGKUNGAN KERJA, DISIPLIN KERJA, MOTIVASI, DAN KOMPENSASI TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA CV. AIR WANGI INDONESIA


Pengarang : Muhammad Najmi Tsani, Yohani, Teguh Purwan


Kata Kunci   :lingkungan kerja, disiplin kerja, motivasi, kompensasi dan produktivitas kerja

ABSTRAKSI
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA, DISIPLIN KERJA, MOTIVASI, DAN KOMPENSASI TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA CV. AIR WANGI INDONESIA
Muhammad Najmi Tsani, Yohani, Teguh Purwanto

Program studi S1 Manajemen
Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan

Globalisasi sangat berpengaruh pada perkembangan teknologi dan persaingan inovasi, juga berdampak langsung pada kompetisi manajemen sumber daya manusia (SDM). Penelitian ini bertujuan untuk menilai produktivitas kerja melalui pengaruh lingkungan kerja, disiplin kerja, motivasi, dan kompensasi. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian korelasional dengan metode pengumpulan data menggunakan kuesioner yang disebarkan kepada karyawan CV Air Wangi Indonesia sebanyak 40 karyawan sebagai responden. Penelitian ini menggunakan metode total sampling atau sampling jenuh didapatkan sampel berjumlah 40 karyawan sebagai responden .Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linier berganda dengan program perhitungan SPSS (Statistical Product and Service Solutions) versi 22 untuk menganalisis data. Hasil penelitian ini menunjukan adanya pengaruh lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja , disiplin kerja tidak berpengaruh terhadap signifikan produktivitas kerja, motivasi tidak berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja dan kompensasi berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja dan lingkungan kerja, disiplin kerja, motivasi, dan kompensasi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja.
Kata Kunci : lingkungan kerja, disiplin kerja, motivasi, kompensasi dan produktivitas kerja

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2023
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia