Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

Pengaruh Olahraga Jalan Kaki Sepuluh Menit pada Ibu Hamil Primigravida Terhadap Tekanan Darah di Kecamatan Buaran Kabupaten Pekalongan


Pengarang : Mokhammad Taufik, Nuniek Nizmah Fajriyah, Ratnawa


Kata Kunci   :Jalan Kaki, Pre Eklampsia, Primigravida

Pre eklampsia merupakan penyakit yang ditandai dengan edema, proteinuria, dan hipertensi yang timbul pada saat kehamilan. Pre eklampsia adalah penyakit utama pada ibu hamil primigravida. Tindakan untuk mengkontrol tekanan darah salah satunya dengan pengobatan non farmakologis yaitu jalan kaki. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh olah raga jalan kaki sepuluh menit pada ibu hamil primigravida terhadap tekanan darah di Kecamatan Buaran Kabupaten Pekalongan. rnPenelitian ini menggunakan pre-eksperiment design, pendekatan one group pre test-post test. Sampel pada penelitian ini adalah 20 ibu hamil primigravida dengan rentang usia antara 20 sampai 35 tahun. Penurunan tekanan darah baik sistole maupun diastole pada ibu hamil primigravida setelah melakukan olahraga jalan kaki sepuluh menit adalah 0 sampai 20 mmHg. rnPengolahan data yang digunakan pada penelitian ini adalah uji wilcoxon dikarenakan distribusi datanya tidak normal. Hasil analisa uji wilcoxon diperoleh ρ = 0,000 < 0,05. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh olah raga jalan kaki sepuluh menit pada ibu hamil primigravida terhadap tekanan darah di Kecamatan Buaran Kabupaten Pekalongan. Untuk ibu hamil khususnya ibu hamil primigravida yang memiliki resiko terkena komplikasi pre eklamsia yaitu dengan melakukan pemeriksaan rutin dengan melakukan pemantauan tekanan darah baik sebelum maupun sesudah melakukan olahraga, khususnya olahraga jalan kaki.

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2013
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia