Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

Gambaran Pengetahuan Ibu Tentang Imunisasi Dasar Lengkap Di Wilayah Kerja Puskesmas Wonokerto II Kabupaten Pekalongan


Pengarang : Andrie Yudhi Minarno, Herni Rejeki


Kata Kunci   :pengetahuan ibu, imunisasi dasar lengkap

ABSTRAKrnImunisasi merupakan salah satu upaya untuk mencegah terjadinya penyakit menular. Menurut profil kesehatan Jawa Tengah tahun 2015 angka kejadian penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi masih tingginya. Hal ini dapat disebabkan ketidaklengkapan imunisasi dasar yang diberikan pada bayi. Beberapa alasan bayi tidak mendapatkan imunisasi lengkap yaitu karena alasan informasi, berupa kurangnya pengetahuan ibu tentang imunisasi dasar bayi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan ibu tentang imunisasi dasar lengkap di wilayah kerja Puskesmas Wonokerto II Kabupaten Pekalongan. Desain penelitian studi deskriptif. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling dengan jumlah 43 responden. Alat pengumpulan data menggunakan formulir kuesioner. Hasil penelitian didapatkan sebagian besar responden memiliki umur dalam rentang 26-35 tahun yaitu 29 responden (67,4%), sebagian besar responden memiliki pendidikan menengah yaitu 32 responden (74,4%), lebih dari separuh responden memiliki pengetahuan tentang imunisasi dasar lengkap dalam kategori cukup yaitu 23 responden (53,5%). Hasil penelitian ini merekomendasikan bagi tenaga kesehatan untuk meningkatkan promosi kesehatan terkait dengan pengetahuan tentang imunisasi dasar lengkap terutama pada frekuensi dan waktu pemberian imunisasi dasar.

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2017
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia