Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

Penerapan Foot Massage Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Pasien Hipertensi Di Ruang Edelweis Atas RSUD Kardinah Tegal


Pengarang : Muhammad Sulthan Shafiyyurahman, Benny Arief Sulistyanto, Benny Arief Sulistyan


Kata Kunci   :Foot Massage, Hipertensi, Tekanan Darah

ABSTRAK
Penerapan Foot Massage Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Pasien Hipertensi Di Ruang Edelweis Atas RSUD Kardinah Tegal

Muhammad Sulthan Shafiyyurahman1, Benny Arief Sulistyanto2, Muhamad Subur3
1,2 Program Studi Profesi Ners, Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
3 RSUD Kardinah Kota Tegal

Latar Belakang : Penatalaksanaan hipertensi secara umum menggunakan terapi farmakologis dan non farmakologis. Terapi non farmakologis yang dapat dilakukan yaitu dengan terapi foot massage. Foot massage merupakan terapi memijat bagian titik refleksi di kaki, dapat memberikan rangsangan relaksasi yang mampu memperlancar aliran darah. Terapi foot massage mempunyai efek meningkatkan sirkulasi, mengeluarkan sisa metabolisme, meningkatkan rentang gerak sendi, mengurangi rasa sakit, merelaksasikan otot dan memberikan rasa nyaman pada pasien.
Tujuan : Tujuan dari Penelitian ini adalah untuk menerapkan foot massage dan mengidentifikasi efeknya terhadap tekanan darah pada pasien hipertensi.
Metode : Penelitian ini menggunakan desain studi kasus, dengan penerapan Evidence Based Practice Nursing terkait foot massage untuk menurunkan tekanan darah pada pasien hipertensi. Penelitian ini melibatkan seorang pasien hipertensi di ruang Edelweis Atas RSUD Kardinah Tegal. Intervensi foot massage dilakukan 3 hari selama 15 menit. Intervensi dan evaluasi foot massage dilakukan tidak dalam waktu onset obat antihipertensi.
Hasil : Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada penurunan tekanan darah setelah dilakukan penerapan foot massage selama 3 hari, rata-rata angka penurunan tekanan sistolik sebesar 7,3 mmHg dan tekanan diastolik sebesar 4,6 mmHg. Tekanan darah sebelum dan sesudah dilakukan foot massage dari 196/116 mmHg menjadi 149/97 mmHg.
Simpulan : Berdasarkan studi kasus, foot massage yang dilakukan tidak dalam waktu onset terapi farmakologis dapat menurunkan tekanan darah pada pasien hipertensi.
Kata Kunci : Foot Massage, Hipertensi, Tekanan Darah

Referensi

Abduliansyah, M. R. (2018). Analisis Praktik Klinik Keperawatanpadapasien Hipertensi Primer Dengan Intervensi Inovasiterapi Kombinasi Foot Massage Dan Terapi Murottal Surah Ar-Rahman Terhadap Penurunan Tekanan Darah Di Ruang Instalasi Gawat Darurat Rsud Abdul Wahab Sjahranie Samarinda Tahun 2018. https://dspace.umkt.ac.id/handle/463.2017/760

Ainun, K., Kristina, & Leini, S. (2021). Terapi Foot Massage Untuk Menurunkan dan Menstabilkan Tekanan Darah Pada Penderita Hipertensi. Abdimas Galuh, 3, No 2, 328–336.

Arisdiani, T., Asyrofi, A., & Fariza, I. (2023). Senam Hipertensi Dan Relaksasi Genggam Jari Berpengaruh Terhadap Penurunan Tekanan Darah Penderita Hipertensi. Jurnal Keperawatan, 16, No 3, 973–982. https://doi.org/10.32583/keperawatan.v16i3.1769

Bell, K., Twiggs, J., & Ollin, B. R. (2018). Hypertension: The Silent Killer: Updated JNC-8 Guideline Recommendations. Alabama Pharmacy Association. https://cdn.ymaws.com/www.aparx.org/resource/resmgr/CEs/CE_Hypertension_The_Silent_K.pdf

Ervianda, Hermawati, & Yuningsih, D. (2023). Penerapan Foot Massage Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Penderita Hipertensi Di RSUD Kabupaten Karanganyar. Jurnal Ventilator: Jurnal riset ilmu kesehatan dan Keperawatan, 1, No. 3, 196–207. https://doi.org/10.59680/ventilator.v1i3.481

Fandinata, S. S., & Ernawati, I. (2020). Management Terapi Pada Penyakit Degeneratif. Gresik?: Graniti.

Hakiki, B. Z., & Rakhmawati, A. (2023). Pengaruh Terapi Pijat Kaki Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Penderita Hipertensi Primer Di Wilayah Kerja Puskesmas Cigemblong. 9, No 3, 106–116.

Jabani, A. S., Kusnan, A., & B, I. M. C. (2023). Prevalensi Dan Faktor Risiko Hipertensi Derajat 2 Di Wilayah Kerja Puskesmas Poasia Kota Kendari. Nuring Update: Jurnal llmiah Ilmu Keperawatan, 12, No 4, 31–42. https://doi.org/10.36089/nu.v12i4.494

Kemenkes RI. (2016). Pedoman Teknis Penemuan dan Tatalaksana Hipertensi.

Kemenkes RI. (2019a). Buku Pintar kader POSBINDU. https://p2ptm.kemkes.go.id/uploads/VHcrbkVobjRzUDN3UCs4eUJ0dVBndz09/2019/03/Buku_Pintar_Kader_POSBINDU.pdf

Kemenkes RI. (2019b). Pedoman Pelayanan Kefarmasian Pada Hipertensi.

Lestari, R. F., Rahfiandani, U., & Nurmiati. (2023). Terapi Foot Massage Terapi Nonfarmakologi untuk Menurunkan Hipertensi (1 ed.). CV. CAKRAWALA SATRIA MANDIRI.

Nuryamah, S., & Frianto, D. (2023). Pengecekkan Tekanan Darah Dan Informasi Kesehatan Kepada Lansia Di Desa Sumberjaya. Abdima Jurnal Pengabdian Masyarakat, 2, No 1, 1630–1637.

Pradono, J., Kusumawardani, N., & Rachmalina, R. (2020). Hipertensi Pembunuh Terselubung di Indonesia (1 ed.). Lembaga Penerbit Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (LPB).

Prasetyaningrum, Y. I. (2014). Hipertensi Bukan Untuk Ditakuti (1 ed.). FMedia (Imprint AgroMedia Pustaka).

Presticasari, H., Rahmawati, F., & Nugroho, A. E. (2021). Perbandingan Respon Klinik Kaptropil dan Kombinasi Amlodipin Pada Pasien Hipertensi Urgensi. Majalah Farmaseutik, Vol 19, no, 307–313. https://doi.org/DOI: https://doi.org/10.22146/farmaseutik.v19i3.67258

Ramadhani, F., Maesarah, Adam, D., & Gobel, I. A. (2023). Faktor Determinan Kejadian Hipertensi. GLOBAL HEALTH SCIENCE, 8, No 1, 35.

Suling, F. R. W. (2018). Buku Referensi Hipertensi (1 ed.). Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Indonesia.

Suprapto, I. H. (2014). Menu ampuh atasi hipertensi: Mendeteksi, mencegah dan mengobat (1 ed.). Yogyakarta Note Book.

Umamah, F., & Paraswati, S. (2019). Pengaruh Terapi Pijat Refleksi Kaki Dengan Metode Manual Terhadap Tekanan Darah Pada Penderita Hipertensi Di Wilayah Karangrejo Timur Wonokromo Surabaya. Jurnal Ilmu Kesehatan, Vol 7, No 2, 295–304. https://doi.org/10.32831/jik.v7i2.204

World Health Organization. (2021). Hypertension. https://www.who.int/news-room/fact-sheets/detail/hypertension

Yulianti, Y., Tresnawan, T., Asmarwanti, Susilawati, & Mustaqimah, Y. K. (2023). Foot Massage Terhadap Tekanan Darah Penderita Hipertensi. Journal of Telenursing (JOTING), 5, No 2, 3348–3357. https://doi.org/10.31539/joting.v5i2.7596

Zaura, T. A., Rahmawati, & Yanti, S. V. (2023). Efektivitas Terapi Foot Massage Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Lansia Dengan Hipertensi: Suatu Studi Kasus. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan (JIM FKEP), 7, No 1, 82–89.

Zulkharisma, I., Husain, F., & Setyawan, A. (2023). Penerapan Terapi Foot Massage Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Pasien Hipertensi Di Ruang ICU Di RS PKU  Muhammadiyah Karanganyar. Jurnal Ventilator: Jurnal riset ilmu kesehatan dan Keperawatan, Vol.1, No.3, 87–98. https://doi.org/10.59680/ventilator.v1i3


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2024
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia