Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

PENGARUH CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT DAN INOVASI PRODUK TERHADAP KINERJA PEMASARAN DENGAN KEUNGGULAN BERSAING SEBAGAI VARIABEL MEDIASI (Studi Pada BPR BKK Kota Pekalongan)


Pengarang : Nurma Wulandari , Usamah, Teguh Purwan


Kata Kunci   :customer relationship management, inovasi produk, keunggulan bersaing,kinerja pemasaran

Pesatnya pertumbuhan dunia perbankan menimbulkan tingkat persaingan antar bank yang semakin kompetitif. Meningkatnya intensitas persaingan dan jumlah pesaing menuntut setiap bank untuk memperhatikan kebutuhan dan keinginan nasabahnya serta berusaha memenuhi apa yang mereka harapkan dengan cara yang lebih unggul serta lebih memuaskan dari pada yang dilakukan oleh pihak bank dan pesaing lainnya. BPR BKK Kota Pekalongan tahun ini kembali terpilih dan masuk dalam nominasi 200 BUMD terbaik dari lebih dari 1.000 BUMD di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel customer relationship management dan inovasi produk terhadap kinerja pemasaran serta pengaruh variabel mediasi yaitu keunggulan bersaing dalam memediasi pengaruh secara tidak langsung. Penelitian ini dilakukan di BPR BKK Kota Pekalongan dengan 100 responden merupakan nasabah BPR BKK Kota Pekalongan menggunakan metode simple random sampling. Penelitian ini dianalisis menggunakan PLS SEM dengan bantuan software SmartPLS 3.0. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan evaluasi pengukuran model melalui outer model dan inner model. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh signifikan customer relationship management terhadap kinerja pemasaran, adanya pengaruh signifikan inovasi produk terhadap kinerja pemasaran, adanya pengaruh signifikan keungulan bersaing terhadap kinerja pemasaran. Adapun variabel keunggulan bersaing mampu memediasi pengaruh customer relationship management dan inovasi produk terhadap kinerja pemasaran. Efektifitas customer relationship management dan inovasi produk serta pemanfaatan keunggulan bersaing dapat secara signifikan meningkatkan kinerja pemasaran. Faktor yang mempengaruh kinerja pemasaran yakni customer relationship management, inovasi produk dan keunggulan bersaing.

Referensi

DAFTAR PUSTAKA

 

Ahmad Chury. (2023). Dukung Pemulihan Ekonomi, BPR Kota Pekalongan Fokus UMKM. https://www.topbusiness.id/74591/dukung-pemulihan-ekonomi-bpr-kota-pekalongan-fokus-umkm.html

Ahmed, Pervaiz K, & Shepherd, C. D. (2010). Innovation Management. Pearson Education, Inc.

Amin, M., Sudarwati, S., & Maryam, S. (2019). ANALISIS PENGARUH INOVASI PRODUK, ORIENTASI PASAR, KEUNGGULAN BERSAING TERHADAP KINERJA PEMASARAN DI SENTRA INDUSTRI MEBEL DESA SEMBUNGAN. Edunomika, Vol. 03.

Amstrong, Gary & Philip, K. (2012). Dasar-Dasar Pemasaran (Alih Bahasa Alexander Sindoro dan Benyamin Molan (ed.)). Penerbit Prenhalindo.

Amstrong, K. &. (2004). Principles of marketing (10th editi).

Armstrong, K. &. (2007). Dasar-dasar Pemasaran. Jilid 1 (Edisi Kese). Penerbit Prentice Hall-Inc.

Armstrong, K. &. (2014). Principle of Marketing (15th Editi). Pearson Prentince Hall.

Assauri, S. (2018). Manajemen Pemasaran (Dasar, Konsep & Strategi). PT Raja Grafindo Persada.

 

Barney, Jay B., 1986. Organization Culture: Can it be a Source of Sustained Competitive Advantage. Academy of Management Review, Vol. 11, pp. 656.

Barney, J. B. & W. S. H. (2008). Strategic Management and Competitive Advantage (2nd Editio). Pearson Prentice Hall.

Belkaoui, Ahmed Riahi. 2003. Intellectual Capital and Firm Performance of Us Multinational Firms: a Study of The Resource-Based and Stakeholder Views. Journal of Intellectual Capital. Vol. 4 No. 2. pp. 215-216.

Dharmmesta, B. S. dan H. H. (2016). Manajemen Pemasaran Analisis dan Perilaku Konsumen. BPFE Yogyakarta.

Ferdinand, A. (2000). Manajemen Pemasaran?: Sebuah Pendekatan Strategik.

Gaffar, V. (2007). Customer Relationship Management and Marketing Public relation. Alfabeta.

Ghozali, I. (2014). Structural Equation Modeling Metode Alternatif dengan Partial Least Squares (PLS) (Edisi 4). Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Ghozali, I. (2018). Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Pogram IBM SPSS (Edisi Semb). Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Ginting, A. P., Giantari, I. G. A. K., & Sudiksa, I. B. (2020). PERAN KEUNGGULAN BERSAING DALAM MEMEDIASI CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT TERHADAP KINERJA PEMASARAN (Studi Kasus Pada Bank Perkreditan Rakyat se-Provinsi Bali). E-Jurnal Manajemen Universitas Udayana, 9(2), 508. https://doi.org/10.24843/ejmunud.2020.v09.i02.p06

Harini, S., Silaningsih, E., & Putri, M. E. (2022). Pengaruh orientasi pasar, kreativitas dan inovasi produk terhadap kinerja pemasaran UMKM. Jurnal Inspirasi Bisnis Dan Manajemen, 6(1), 67. https://doi.org/10.33603/jibm.v6i1.6040

Hubeis, M. (2012). Manajemen Kreativitas dan Inovasi Dalam Bisnis. PT. Hecca Mitra Utama.

Idrus, M. (2009). Metode Penelitian Ilmu Sosial Pendekatan Kualitatif dan Kuantitatif (Edisi Kedu). Penerbit Erlangga.

Kalakota, Ravi dan Robinson, M. (2001). E – Business 2.0 Roadmap For Success. Wesley. USA.

Kostopoulos, S., & Prastacos. 2007. The Resource-Based View Of The Firm And Innovation: Identification of Critical Linkages. Article of Management, 1–13

Kotler, P. and Keller, K. L. (2016). Marketing Management (15th Editi).

Kotler. (2007). Manajemen Pemasaran di Indonesia (Edisi Pert). Penerbit Salemba Empat.

Kotler & Keller. (2017). Marketing Management (15th Editi).

M. Iqbal Hasan. (2003). Pokok-Pokok Materi Statistik 2 (Statistik Inferensif) (Edisi Kedu). Bumi Aksara.

Mamengko et al., 2023. (2023). Pengaruh Orientasi Pasar Dan Inovasi Produk Terhadap Kinerja Pemasaran Dengan Keunggulan Bersaing Sebagai Variabel Intervening (Studi Kasus Pada Usaha Mikro Kecil Dan Menengah Di Kecamatan Kawangkoan). Jurnal EMBA, 11(Januari), 486–499.

Nur Indriantoro & Bambang Supomo. (1999). Metodologi Penelitian Bisnis Untuk Akunntansi & Manajemen (Edisi Pert). BPFE-Yogyakarta.

Peelen, E. (2005). Customer Relationship Management. Pearson Education.

Porter, E. M. (1985). Competitive Advantage-Creating and Sustaining SuperiorPerformance. Free Press.

Prabowo, A., Sukarno, G., Perkreditan, B., Cabang, R., & Masalah, L. B. (2019). Kontribusi Customer Relationship Management Dalam Meningkatkan Kinerja Pemasaran. 4, 27–35.

Rompis, J. E. H., Mananeke, L., & Lintong, D. C. A. (2022). Pengaruh Orientasi Kewirausahaan, Inovasi Produk Dan Keunggulan Bersaing Terhadap Kinerja Pemasaran (Studi Kasus Usaha Kerajinan Kayu Di Kecamatan Tagulandang Kabupaten Sitaro). Jurnal EMBA?: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis Dan Akuntansi, 10(3), 447. https://doi.org/10.35794/emba.v10i3.40691

Sedjati, R. S. (2015). Manajemen Strategis. Deepublish.

Sheth, Jagdish N, A. P. & G. S. (2002). Customer Relationship Management: Emerging Concepts, Thools, and Application. Tata-McGrawHiI.

Suharsimi Arikunto. (2014). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Rineka Cipta.

Sunyoto, D. (2017). Dasar-dasar Manajemem Pemasaran?: Konsep, Strategi dan Kasus. CAPS (Center of Academic Publishing Service).

Swastha, B. dan I. (2015). Manajemen Pemasaran Modern (Edisi 2). Liberty Offset: Yogyakarta Shultz, 2016:79.

Tjiptono, F. (2008). Strategi Pemasaran (Edisi 3). CV. Andi Offset.

Tjiptono, F. (2016). Service, Quality dan Satisfaction (Edisi 4). PT Elex Media Komputinda.

Widodo. (2017). Metodologi Penelitian Populer & Praktis. Rajawali Pers.

Willy Abdillah & Jogiyanto Hartono. (2015). Partial Least Square (PLS) Alternatif Structural Equation Modeling (SEM) Dalam Penelitian Bisnis. Penerbit Andi.


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2024
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia