ASUHAN KEPERAWATAN PADA Tn.Z DENGAN GANGGUAN PERSEPSI SENSORI HALUSINASI: PENDENGARAN DI WISMA HARJUNA RSJ DR.SOEROYO MAGELANG
Pengarang : Rifki Adik, Nurul Aktifah, Mokhamad Arif
Kata Kunci   :KTI Halusinasi
Kesehatan jiwa merupakan kondisi mental sejahtera yang memungkinkan hidup harmonis dan produktif sebagai bagian yang utuh dari kualitas hidup seseorang, dengan memperhatikan semua segi kehidupan manusia dengan ciri menyadari sepenuhnya dirinya, mampu menghadapi stres kehidupan dengan wajar, mampu kerja dengan produktif dan memenuhi kehidupan hidupnya, serta dapat berperan serta dalam lingkungan hidup, menerima dengan baik apa yang ada pada dirinya dan merasa nyaman bersama dengan orang lain (Keliat, dkk, 2005).rn World Health Organization (WHO) mendefinisasikan sehat diartikan sebagai suatu keadaan sempurna baik fisik, mental dan sosial serta bukan saja keadaan terhindar dari sakit maupun kecelakaan (Purwanto, 2013, h.1). Sehat menurut undang-undang No 3 tahun 1966, adalah suatu kondisi yang memungkinkan perkembangan fisik, intelektual dan emosional yang optimal dari seseorang dan perkembangan itu selaras dengan keadaan orang lain (Riyadi, 2013, h.1). rn Gangguan jiwa artinya bahwa yang menonjol ialah gejala-gejala yang patologik dari unsur psikis dan tidak berarti bahwa unsur yang lain tidak terganggu. Sekali lagi, yang sakit dan menderita ialah manusia seutuhnya dan bukan hanya badannya, jiwanya atau lingkunganya (Keliat, 2012, h.147).rn WHO menyatakan masalah gangguan kesehatan jiwa diseluruh dunia memang sudah menjadi maslah serius. WHO (2001) menyatakan, paling tidak ada satu dari empat orang di dunia mengalami maslah mental. Menurut WHO ada sekitar 450 juta orang di dunia yang mngalami gangguan kesehatan jiwa (Yosep 2010, h.30). Berdasarkan hasil pencatatan rekam medik di rumah sakit jiwa prof. dr. Soeroyo Magelang. Jumlah pasien gangguan jiwa terus mngalami peningkatan sejak tahun 2010 yang lalu. Pada tahun 2010 jumlahnya mencapai 7796 orang, sedangkan tahun 2011 jumlahnya 8340 orang, pada tahun 2012 jumlahnya 8240 orang, mengalami peningkatan lagi pada tahun 2013 jumlahnya 8821 orang, dan pada tahun 2014 sampai selama sepuluh bulan terakhir jumlahnya 9591 orang, dan gangguan persepsi sensori halusinasi menduduki urutan pertama di RSJ. prof. dr. Soeroyo. Magelang.rn Gangguan jiwa mempunyai beberapa jenis, salah satunya adalah skizofrenia. Skizofrenia sendiri merupakan suatu bentuk psikosa fungsional dengan gangguan utama pada proses pikir serta disharmoni (keretakan, perpecahan) antara proses pikir, afek atau emosi, kemauan dan psikomotor disertai distorsi kenyataan, terutama karna waham dan halusinasi (Herman 2011, h.95).rn Salah satu gejala dari skizofrenia adalah halusinasi. Halusinasi merupakan suatu keadaan dimana terganggunya persepsi sensori seseorang tanpa adanya stimulus dari luar (Riyadi 2013, h.1). Keliat (1999) dalam Deden dan Rusdi (2013 h.6) menjelaskan akibat yang dapat timbul pada klien halusinasi adalah perilaku kekerasan seperti menciderai diri sendiri orang lain maupun lingkungan, resiko bunuh diri, keputusaan dan ketidak berdayaan.rn Perawat harus mampu memutuskan tindakan yang tepat dan segera, terutama jika klien berada pada fase halusinasi, karena pada fase ini klien mengalami perubahan sensori persepsi, merasakan persepsi palsu berupa suara, penglihatan, pengecapan, perabaan atau penghirupan. Akibat dari halusinasi ini, pasien bisa bicara sendiri, atau ngamuk, pasien dapat bertindak kejam dan menimbulkan resiko pada keselamatannya sendiri atau orang lain. Kemampuan perawat berkomunikasi secara terapeutik dan membina hubungan saling percaya, saling diperlukan dalam penanganan klien pada fase halusinasi, agar klien mampu mengontrol halusinasinya berintraksi dengan orang lain atau mengajak berintraksi dengan orang lain.rn Berdasarkan uraian diatas penulis tertarik untuk membahas studi kasus tentang asuhan keperawatan pada Tn. Z dengan perubahan persepsi sensori: halusinasi pendengaran di Wisma Harjuna RSJ prof. dr. Soeroyo Magelang.
Referensi
-
Properti | Nilai Properti |
---|---|
Organisasi | Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan |
[email protected] | |
Alamat | Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan |
Telepon | (0285) 7832294 |
Tahun | 2015 |
Kota | Pekalongan |
Provinsi | Jawa Tengah |
Negara | Indonesia |