Gambaran Tingkat Pendidikan dan Motivasi Orangtua dalam Kemampuan Toilet Training pada Anak Usia Prasekolah (4-5 Tahun) di TK Kecamatan Kedungwuni Kabupaten Pekalongan
Pengarang : A'idah Auliya, Mokhamad Arifin
Kata Kunci   :Tingkat Pendidikan, Motivasi Orangtua, Toilet Training
Pendidikan adalah usaha sadar untuk menyiapkan peserta didik melalui kegiatan bimbingan, pengajaran, dan/ atau latihan bagi peranannya di masa yang akan datang. Motivasi merupakan hal yang mampu mendukung dalam melakukan sesuatu tindakan. Toilet training adalah latihan untuk melakukan BAK dan BAB. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat pendidikan dan motivasi orangtua dalam kemampuan toilet training. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain penelitian descriptive. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan cluster randem sampling, yaitu di 7 TK Kecamatan Kedungwuni Kabupaten Pekalongan tahun 2016 yang berjumlah 52 responden. Penelitian ini dilakukan di TK Kecamatan Kedungwuni Kabupaten Pekalongan. Hasil penelitian menunjukkan mayoritas orangtua memiliki pendidikan tamat SD 19 responden (36,5%) dan motivasi kurang baik dalam kemampuan toilet training berjumlah 27 responden (51,8%). Saran bagi tenaga kesehatan perlu melakukan program dalam penyuluhan tentang cara mengajarkan toilet training secara baik dan benar dan cara menanggulangi masalah tentang toilet training. Hal ini bertujuan untuk mengurangi angka kejadian mengompol pada usia prasekolah.
Referensi
-
Properti | Nilai Properti |
---|---|
Organisasi | Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan |
[email protected] | |
Alamat | Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan |
Telepon | (0285) 7832294 |
Tahun | 2016 |
Kota | Pekalongan |
Provinsi | Jawa Tengah |
Negara | Indonesia |