HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENDIDIKAN, UMUR DAN PARITAS IBU HAMIL TRIMESTER III DENGAN FREKUENSI KUNJUNGAN ANC DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PANINGGARAN KABUPATEN PEKALONGAN
Pengarang : Dian Mujiati, Risqi Dewi Aisyah, Aida Rusmaria
Kata Kunci   :Tingkat pendidikan, umur, paritas, frekuensi kunjungan ANC
ABSTRAKrnrnAsuhan antenatal merupakan upaya preventif program pelayanan kesehatan obstetric untuk optimalisasi luaran maternal dan neonatal melalui serangkaian kegiatan pemantauan rutin selama kehamilan. Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi kunjungan ANC (Antenatal Care) adalah tingkat pendidikan, umur dan paritas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara tingkat pendidikan, umur dan paritas ibu hamil trimester III dengan frekuensi kunjungan ANC. Desain penelitian menggunakan metode deskriptif korelatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu hamil trimester III yang ada di Wilayah Kerja Puskesmas Paninggaran Kabupaten Pekalongan tahun 2014. Tekhnik pengambilan sampel dengan menggunakan cluster sampling, dengan jumlah responden sebanyak 41 responden. Alat pengumpulan data dengan menggunakan check list dengan metode wawancara terpimpin, peneliti juga melihat buku KIA responden untuk mengetahui kunjungan ANC. Analisa hasil penelitian menggunakan uji chi square (X2). Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan tingkat pendidikan ibu dengan frekuensi kunjungan ANC dengan ï² value sebesar 0,001(<0,05), ada hubungan umur dengan frekuensi kunjungan ANC dengan ï² value sebesar 0,048(<0,05), ada hubungan paritas dengan frekuensi kunjungan ANC dengan ï² value sebesar 0,043(<0,05). Saran bagi bidan sebaiknya meningkatkan program penyuluhan pada seluruh masyarakat, sehingga diperlukan pembentukan kader-kader untuk memberikan informasi pada ibu hamil tentang antenatal care.rn
Referensi
-
Properti | Nilai Properti |
---|---|
Organisasi | Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan |
[email protected] | |
Alamat | Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan |
Telepon | (0285) 7832294 |
Tahun | 2014 |
Kota | Pekalongan |
Provinsi | Jawa Tengah |
Negara | Indonesia |