HUBUNGAN UMUR, PARITAS DAN KEJADIAN KETUBAN PECAH DINI (KPD) DENGAN KEJADIAN INTRA UTERINE FEFAL DEATH (IUFD)DI RSUD KRATON KABUPATEN PEKALONGAN TAHUN 2013
Pengarang : Diah Ari Susanti, Nina Zuhana, Nur Izzah Priyo
Kata Kunci   :Intra Uterine Fetal Death (IUFD), ketuban pecah dini (KPD), paritas, umur.
Angka kematian neonatal akibat Intra Uterine Fetal Death menduduki 21,57% dari kematian neonatal. Terdapat beberapa faktor yang dapat menyebabkan kematian janin dalam rahim (IUFD) diantaranya usia ibu yang kurang dari 20 tahun atau lebih dari 35 tahun, paritas ≥5 dan ketuban pecah dini karena berhubungan dengan kesakitan dan kematian perinatal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara umur, paritas dan kejadian ketuban pecah dini (KPD) dengan kejadian intra uterine fetal death (IUFD) di RSUD Kraton Kabupaten Pekalongan Tahun 2013. Desain penelitian ini bersifat deskriptif korelatif dengan pendekatan Retrospektif Study. Populasi dan sampel dalam penelitian ini diambil dengan teknik total sampling yaitu seluruh ibu bersalin yang bersalin di RSUD Kraton Kabupaten Pekalongan selama tahun 2013. Analisa data dengan uji Chi-Square menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara umur ibu dengan kejadian intra uterine fetal death (IUFD) dengan ï² value sebesar 0,001 (<0,05), ada hubungan yang signifikan antara paritas dengan kejadian intra uterine fetal death (IUFD) dengan ï² value sebesar 0,001(<0,05), dan ada hubungan yang signifikan antara kejadian ketuban pecah dini (KPD) dengan kejadian intra uterine fetal death (IUFD) dengan ï² value sebesar 0,002 (<0,05). Saran bagi tenaga kesehatan sebaiknya lebih meningkatkan pelayanan pemeriksaan antenatal agar dapat segera mendeteksi faktor yang dapat meningkatkan terjadinya kematian janin dalam rahim (IUFD).rn
Referensi
-
Properti | Nilai Properti |
---|---|
Organisasi | Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan |
[email protected] | |
Alamat | Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan |
Telepon | (0285) 7832294 |
Tahun | 2014 |
Kota | Pekalongan |
Provinsi | Jawa Tengah |
Negara | Indonesia |