HUBUNGAN DUKUNGAN SUAMI DENGAN MOTIVASI IBU NIFAS DALAM MENGIKUTI KB DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KEDUNGWUNI II rnKABUPATEN PEKALONGANrnTAHUN 2012rnrn
Pengarang : Labibatus Tsurayya, Nina Zuhana, Sst, Nur Izzah Priyogo, S.kp, M.k
Kata Kunci   :Dukungan Suami, Motivasi Ibu Nifas dalam Mengikuti KB
Dukungan merupakan salah satu faktor ekstrinsik yang mempengaruhi motivasi. Dengan adanya dukungan suami diharapkan kesulitan yang dialami ibu nifas untuk memutuskan keikutsertaannya dalam KB dapat terselesaikan dengan musyawarah. Pemberian saran dalam musyawarah akan muncul apabila pengetahuan mengenai KB dimengerti oleh setiap pasangan suami istri. Pengetahuan tersebut diharapkan dapat menimbulkan rasa membutuhkan mengikuti KB sehingga muncul dukungan suami yang baik serta motivasi ibu nifas yang tinggi agar dapat diwujudkan dalam keikutsertaan ibu nifas ber-KB. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara dukungan suami dengan motivasi ibu nifas dalam mengikuti KB di Puskesmas Kedungwuni II Kabupaten Pekalongan tahun 2012. Penelitian ini menganalisa dukungan suami sebagai variabel bebas dan motivasi ibu nifas dalam mengikuti KB sebagai variabel terikat. Penelitian ini bersifat deskriptif korelatif dengan pendekatan Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu nifas di wilayah kerja Puskesmas kedungwuni II Kabupaten Pekalongan pada tanggal 26 Juni-30 Juni 2012. Pengambilan sampel dengan teknik total populasi. Dengan jumlah sampel keseluruhan 74 responden. Alat dan metode yang digunakan adalah kuesioner dan angket. Hasil uji chi square antara variabel dukungan suami dengan motivasi ibu nifas dalam mengikuti KB di wilayah kerja Puskesmas Kedungwuni II Kabupaten Pekalongan, didapatkan Ï value = 0,005 (Ï < alpha = 0,05), sehingga Ho ditolak, yang berarti ada hubungan yang signifikan antara dukungan suami dengan motivasi ibu nifas dalam mengikuti KB di wilayah kerja Puskesmas Kedungwuni II Kabupaten Pekalongan. Saran bagi bidan di Wilayah Kerja Puskesmas Kedungwuni II Kabupaten Pekalongan untuk memberikan pendidikan kesehatan mengenai KB kepada pasangan suami istri tidak hanya saat nifas tetapi juga dipersiapkan sejak kehamilan. Keikutsertaan suami dalam konseling KB diharapkan dapat meningkatkan dukungan suami sehingga membuat motivasi ibu nifas menjadi tinggi.
Referensi
-
Properti | Nilai Properti |
---|---|
Organisasi | Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan |
[email protected] | |
Alamat | Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan |
Telepon | (0285) 7832294 |
Tahun | 2012 |
Kota | Pekalongan |
Provinsi | Jawa Tengah |
Negara | Indonesia |