Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

PENGARUH TERAPI MUROTTAL TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA DENGAN HIPERTENSI DI DESA PAGUMENGANMAS KECAMATAN KARANGDADAP KABUPATEN PEKALONGAN


Pengarang : Luthfi Abdul Matin, Sigit Prasojo, Siti Rofiq


Kata Kunci   :terapi murottal, hipertensi, lansia

Lanjut usia pada umumnya mengalami berbagai gangguan kesehatan akibat terjadinya beberapa penurunan fungsi biologis, psikologis, sosial, dan ekonomi. Salah satu gangguan yang sering muncul pada lansia adalah hipertensi. Pasien hipertensi dapat diberi terapi dengan terapi murottal. Murottal dapat didefinisikan sebagai rekaman suara bacaan Al-Qur'an. Manfaat terapi murottal berupa adanya perubahan-perubahan arus listrik di otot, perubahan sirkulasi darah, perubahan detak jantung, dan kadar darah pada kulit. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh mendengarkan terapi murottal terhadap penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi di Desa Pagumenganmas Kecamatan Karangdadap Kabupaten Pekalongan. Desain penelitian ini adalah pra-eksperimental dengan rancangan penelitian one grup pretest-posttest design. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh dengan jumlah sampel 36 orang. Hasil uji statistik bivariat menggunakan paired sample t-test dengan  5% untuk mengetahui pengaruh terapi murotal terhadap penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi di Desa Pagumenganmas Kecamatan Karangdadap Kabupaten Pekalongan didapatkan Hasil penelitian menunjukkan ada pengaruh terapi murotal terhadap penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi di Desa Pagumenganmas Kecamatan Karangdadap Kabupaten Pekalongan. Berdasarkan hasil penelitian ini peneliti menyarankan kepada tenaga kesehatan agar menerapkan terapi murottal sebagai salah satu tindakan untuk menurunkan tekanan darah khususnya pada lansia dengan hipertensi baik di rumah sakit maupun di rumah.

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2012
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia