EFEKTIFITAS PENGGUNAAN MINYAK KELAPA TERHADAP PENCEGAHAN KERUSAKAN INTEGRITAS KULIT (DEKUBITUS) PADA PASIEN STROKE DI RSUD KRATON KABUPATEN PEKALONGAN
Pengarang : Hendra Anggasta Wicaksana, Nur Izzah Priyogo
Kata Kunci   :Kerusakan Integritas Kulit (Dekubitus(, Massage, Minyak Kelapa (Virgin Coconut Oil (VCO)), Stroke
Pasien stroke dengan gangguan mobilisasi dalam waktu yang cukup lama tanpa mampu untuk merubah posisi akan berisiko tinggi terjadinya dekubitus. Pencegahan dekubitus sangatlah penting berupa mengubah posisi pasien setiap 2 jam disertai dengan massage. Minyak kelapa murni (Virgin Coconut Oil (VCO)) mengandung pelembab alamiah dan membantu menjaga kelembaban kulit serta mempertahankan hidrasi epidermis sehingga dapat digunakan untuk massage dalam pencegahan kerusakan integritas kulit (dekubitus). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas penggunaan minyak kelapa murni (Virgin Coconut Oil (VCO)) terhadap pencegahan kerusakan integritas kulit (dekubitus) pada pasien stroke. Desain penelitian pra-eksperimental dengan jenis rancangan Pretest - postest with Control Group. Teknik pengambilan sampel menggunakan Accidental sampling dengan jumlah 30 responden. Pengumpulan data dengan observasi. Analisa dengan uji Mann Whitney di dapatkan Ï value 0,034 < 0.05 maka Ho di tolak, artinya ada perbedaan efektifitas pemberian massage menggunakan minyak kelapa (Virgin Coconut Oil (VCO)) dalam pencegahan kerusakan integritas kulit (dekubitus) pada pasien stroke di RSUD Kraton Kabupaten Pekalongan. Saran bagi profesi keperawatan khususnya tim pelaksana asuhan keperawatan di ruang rawat inap di anjurkan untuk menggunakan minyak kelapa murni (Virgin Coconut Oil (VCO)) sebagai bahan massage untuk pencegahan kerusakan integritas kulit (dekubitus).
Referensi
-
Properti | Nilai Properti |
---|---|
Organisasi | Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan |
[email protected] | |
Alamat | Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan |
Telepon | (0285) 7832294 |
Tahun | 2015 |
Kota | Pekalongan |
Provinsi | Jawa Tengah |
Negara | Indonesia |