Gambaran Konsep Diri Wanita Usia 20-30 Tahun Pasca Biopsi Eksisi Fibroadenoma Mammae di Rumah Sakit Islam PKU Muhammadiyah Pekajangan
Pengarang : Asif Saiful Hayat & Khusna Maulida Wahidiyati, Aida Rusmariana
Kata Kunci   :Konsep diri wanita usia 20-30 tahun, Pasca Biopsi Eksisi, Fibroadenoma mammae
Fibroadenoma mammae paling sering pada wanita muda usia 20-30 tahun. Penatalaksanaan pada pasien fibroadenoma mammae pada umumnya dilakukan biopsi eksisi yang akan menghasilkan lesi pada payudara kurang lebih 3 -5 cm. Bagi seorang wanita muda hal tersebut akan mempengaruhi konsep diri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran konsep diri wanita usia 20-30 tahun pasca biopsi eksisi fibroadenoma mammae di Rumah sakit Islam Muhammadiyah Pekajangan dengan desain penelitian deskriptif. Pengambilan sampel menggunakan total sampling yang sesuai dengan kriteria inklusi dan ekslusi sebanyak 40 responden. Pengumpulan data menggunakan kuesioner yang meliputi karakteristik responden dan kuesioner konsep diri dengan menghasilkan distribusi frekuensi dan persentase. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar wanita usia 20-30 tahun pasca biopsi eksisi fibroadenoma mammae memiliki konsep diri maladaptif (55,0%) dan hampir setengah dari responden memiliki konsep diri adaptif sebanyak (45,0%). Perawat direkomendasikan dapat memberikan informasi tentang konsep diri khususnya kepada pasien pasca biopsi eksisi fibroadenoma mammae dan orang terdekatnya sehingga dapat digunakan dalam memberikan asuhan keperawatan yang tepat untuk pasien pasca biopsi eksisi fibroadenoma mammae.
Referensi
-
Properti | Nilai Properti |
---|---|
Organisasi | Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan |
[email protected] | |
Alamat | Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan |
Telepon | (0285) 7832294 |
Tahun | 2016 |
Kota | Pekalongan |
Provinsi | Jawa Tengah |
Negara | Indonesia |