Efektivitas Edukasi Nutrisi Zat Besi Terhadap Motivasi Remaja Putri Mengkonsumsi Nutrisi Zat Besi Saat Menstruasi Pada Siswi Kelas XI SMKN 01 Sragi Kabupaten Pekalongan
Pengarang : Loeh Tiara Setia Ningrum, Aida Rusmariana
Kata Kunci   :Motivasi, remaja putri, edukasi, nutrisi zat besi
Remaja pada saat menstruasi banyak kehilangan zat besi. Tambahan zat besi untuk remaja wanita diperlukan untuk menggantikan kehilangan zat besi selama menstruasi dengan mengkonsumsi nutrisi zat besi. Fenomena sekarang remaja kurang termotivasi mengkonsumsi makanan yang mengandung zat besi. Remaja cenderung mengkonsumsi junk food dan fast food. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas edukasi nutrisi zat besi terhadap motivasi remaja putri mengkonsumsi nutrisi zat besi saat menstruasi. Desain penelitian pra eksperimen. menggunakan metode one group pretest-postest. Teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling dengan jumlah 39 responden. Alat pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan Uji Wilcoxon. Hasil uji statistik didapatkan nilai ï² value sebesar 0,001 lebih kecil dari nilai alpha (0,05), hal ini menunjukkan bahwa pemberian edukasi nutrisi zat besi efektif terhadap motivasi remaja putri mengkonsumsi nutrisi zat besi saat menstruasi pada siswi kelas XI SMKN 01 Sragi Kabupaten Pekalongan. Saran agar sekolah bekerja sama dengan tenaga kesehatan untuk lebih meningkatkan edukasi tentang nutrisi zat besi, sehingga dapat meningkatkan motivasi remaja putri mengkonsumsi nutrisi zat besi saat menstruasi sebagai upaya pencegahan anemia remaja putri.
Referensi
-
Properti | Nilai Properti |
---|---|
Organisasi | Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan |
[email protected] | |
Alamat | Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan |
Telepon | (0285) 7832294 |
Tahun | 2015 |
Kota | Pekalongan |
Provinsi | Jawa Tengah |
Negara | Indonesia |