Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

Perbandingan pengaruh penggunaan coil standart dengan coil groundstrap 0,6 mm dan 1 mm pada mesin Honda Tiger Revo tahun 2009 terhadap performa mesin


Pengarang : Mulya Adi Pratama, Budiyono, Imam Praset


Kata Kunci   :Coil standard, ground strap coil 0.6 and 1 mm, daya dan torsi

sepeda motor merupakan salah satu sarana transportasi yang banyak digunakan.. Sistem pengapian merupakan salah satu dari sekian banyak komponen sepeda motor yang paling sering mengalami perkembangan. Di karenakan untuk memperoleh kinerja mesin yang baik atau optimal dibutuhkan sistem pengapian yang bagus pada sebuah mesin. sistem pengapian adalah coil, namun juga di dorong dengan komponen-komponen lainnya seperti pulser,cdi,dan busi agar tercipta percikan bunga api di dalam ruang bakar. Penelitian sebelunya yang pernah dilakukan judul analisa penggunaan coil racing terhadap daya pada sepeda motor Honda Supra X125. Tujuan yang ingin dicapai oleh penulis pada penulisan tugas akhir ini adalah untuk mengetahui perbedaan daya dan torsi yang dihasilkan pada mesin sepeda motor honda tiger dengan coil standart dan coil groundstrap 0,6 dan 1 mm mesin honda Tiger Revo, tugas akhir ini dilakukan dengan metode pengambilan data uji dari daynotest, menggunakan alat dynamometer. Hasil pengujian yaitu perbandingan penggunaan coil standart dan dan coil groundstrap 0,6 mm dan 1 mm dengan panjang 140 lilitan terhadap performa mesin, groundstrap 1 mm menghasilkan nilai daya maksimal sebesar 22.1 HP pada putaran mesin 9000 RPM dan juga menghasilkan torsi terbaik dimiliki coil groundstrap 0,6 mm sebesar 18.81 Nm pada putaran mesin 6750 RPM, Hal ini disebabkan pengaruh dari penambahan lilitan kawat tembaga di kabel busi menjadi stabil pengapian dan menjadikan performa dari daya dan torsi menjadi lebih baik.

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2022
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia