Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI MAHASISWA DAN PERAN PEMBIMBING KLINIK DENGAN PRESTASI PRAKTIK KLINIK KEPERAWATAN MAHASISWA D III KEPERAWATAN DI RSUD KABUPATEN BATANG


Pengarang : Yuli Suryandaru, Nur Izzah Priyogo, Siti Rofiq


Kata Kunci   :MAHASISWA D III KEPERAWATAN, MOTIVASI, PERAN PEMBIMBING KLINIK, PRESTASI

ABSTRAKrnrnPendidikan D III keperawatan adalah pendidikan yang bersifat akademik profesional. Program pendidikan yang menghasilkan perawat profesional pemula dengan kurikulum 44 % teori dan 56 % praktik klinik keperawatan. Praktik klinik keperawatan dilakukan di rumah sakit dengan bimbingan perawat lahan yang sudah memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan. Jumlah mahasiswa yang banyak pada saat praktik klinik keperawatan berpengaruh pada hasrat atau keinginan. Kuat lemahnya motivasi mahasiswa pada saat melakukan praktik klinik keperawatan akan berdampak pada prestasi yang diraih. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah hubungan antara motivasi mahasiswa dan peran pembimbing dengan prestasi praktik klinik keperawatan mahasiswa D III Keperawatan di RSUD Kabupaten Batang. Penelitian menggunakan desain Deskriptif Korelatif dengan pendekatan Cross Sectional dan pengambilan sampel menggunakan tehnik Total Sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner modifikasi dari kuesioner Nursalam, Chonko, Tanner dan Davis, jenis pertanyaan yang digunakan menggunakan jawaban skala Linkert . Jumlah responden pada penelitian ini ada 30 responden. Hasil analisa data menggunakan Uji Spearman Rank didapatkan p < α (0,05) sehingga Ho ditolak. Berdasarkan hipotesis tersebut berarti ada hubungan yang signifikan antara motivasi mahasiswa dan peran pembimbing klinik dengan prestasi praktik klinik keperawatan mahasiswa DIII keperawatan di RSUD Kabupaten Batang. Saran untuk rumah sakit perlu menambah jumlah tenaga pembimbing klinik, ada kesepakatan jumlah mahasiswa praktik dan ada pembimbing akademik yang ditempatkan di lahan praktik secara penuh sesuai jam dinas di rumah sakit.rn

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2013
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia