Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

ASUHAN KEPERAWATAN DEMAM TIFOID PADA An. UrnDI RUANG FLAMBOYAN RSI PEKAJANGANrnPEKALONGAN rnrn


Pengarang : Puji Sartono, Izah Prayogo S.kep, M.kep, Sp.mat, Siti Rofiqoh, S.kep.


Kata Kunci   :Puji Sartono

BAB 1 rnLATAR BELAKANGrnrn Badan kesehatan Dunia (WHO) memperkirakan jumlah kasus Demam Thypoid di seluruh dunia mencapai 16-33 juta dengan 500-600 ribu kematian tiap tahunnya. Demam Thypoid merupakan penyakit infeksi menular yang dapat terjadi pada anak maupun dewasa. Anak merupakan yang paling rentan terkena Demam Thypoid, walaupun gejala yang dialami anak lebih ringan dari dewasa, dihampir semua daerah endemik insiden Demam Thypiod banyak terjadi pada anak usia 5-19 tahun ( Hadinegoro, SpA 2010). rnDemam Typhoid masih merupakan masalah kesehatan yg penting di berbagai negara sedang berkembang. Besarnya angka pasti demam typhoid di dunia ini sangat sukar ditentukan, sebab penyakit ini dikenal mempunyai gejala dengan spectrum klinisnya sangat luas. Di perkirakan angka kejadian dari 150/100.000/ tahun.rn Demam tifoid menyerang penduduk di semua negara. Seperti penyakit menular lainnya , tifoid banyak di temukan di negara berkambang yang higiene pribadi dan sanitasi lingkungannya kurang baik. Prevalensi kasus bervariasi tergantung dari lokasi, kondisi lingkungan setempat, dan perilaku masyarakat. Angka insiden di Amerika sekitar tahun 1990 adalah 300-500 kasus per tahun dan terus menurun. Prevalensi di Amerika Latin sekitar 150/100.000 penduduk setiap tahunnya, sedangkan pervalensi di Asia jauh lebih banyak yaitu sekitar 900/10.000 penduduk per tahun. Meskipun demam tifoid menyerang semua umur, namun golongan terbesar tetap pada usia kurang dari 20 tahun (Dr. Widoyono,MPH 2008)rn Prevalensi demam typhoid paling tinggi pada usia 5 -9 tahun karena pada usia tersebut orang-orang cenderung memiliki aktivitas fisik yang banyak, atau dapat dikatakan sibuk dengan pekerjaan dan kemudian kurang memperhatikan pola makannya, akibatnya mereka cenderung lebih memilih makan di luar rumah, atau jajan di tempat lain, khususnya pada anak usia sekolah, yang mungkin tingkat kebersihannya masih kurang dimana bakteri Salmonella thypii banyak berkembang biak khususnya dalam makanan sehingga mereka tertular demam typhoid. Pada usia anak sekolah, mereka cenderung kurang memperhatikan kebersihan/hygiene perseorangannya yang mungkin diakibatkan karena ketidaktahuannya bahwa dengan jajan makanan sembarang dapat menyebabkan tertular penyakit demam typhoid (Robert, 2007).rnDemam tifoid masih merupakan penyakit endemik di Indonesia. Penyakit ini termasuk penyakit menular yang tercantum dalam undang-undang no.6 tahun 1962 tentang wabah. Kelompok penyakit menular ini merupakan penyakit yang mudah menular dan dapat menyerang banyak orang sehingga dapat menimbulkan wabah.rn Surveilans Departemen Kesehatan RI, frekuensi kejadian demam tifoid di Indonesia pada tahun 1990 sebesar 9,2 dan pada tahun 1994 terjadi peningkatan frekuensi menjadi 15,4/10.000 penduduk. Dari survai berbagai rumah sakit di Indonesia dari tahun 1981 sampai dengan 1986 memperlihatkan peningkatan jumlah penderita sekitar 35,8% yaitu dari 19.596 menjadi 26.606 kasus.rn Insiden demam tifoid bervariasi di tiap daerah dan biasanya terkait dengan sanitasi lingkungan, di daerah rural 157 kasus per 100.000 penduduk, sedangkan di daerah urban ditemukan 760-810 per 100.000 penduduk. Perbedan insiden di perkotaan berhubungan erat dengan penyadian air bersih yang belum memadai serta sanitasi lingkungan dengan pembuangan sampah yang kurang memenuhi syarat kesehatan lingkungan.rn Case fatality rate (CRF) demam tifoid di tahun 1996 sebasar 1,08% dari seluruh kematian di Indonesia. Namun demikian berdasarkan hasil survei Kesehatan Rumah Tangga Departemen Kesehatan RI (SKRT Depkes RI) tahun 1995 demam tifoid tidak termasuk dalam 10 penyakit dengan mortalitas tinggi ( (-Sudoyo dkk, Ilmu penyakit Dalam, 2009).rn Penyakit Thypoid termasuk penyakit yang mengalami angka kejadian luar biasah (KLB) yang terjadi di Jawa Tengah, pada tahun 2006 menempati urutan ke-16 dari 22 (4,6%) (Depkes, 2008).rn Berdasarkan data yang ada di RSI Pekajangan, Thypoid termasuk kasus yang cukup tinggi. Penulis mengambil data dari tahun 2010-2011, jumlah kasus penderita seluruhnya sebesar 223 pasien, maka dari itu penulis berminat untuk membuat karya tulis ilmiah dengan judul ” Asuhan Keperawatan Anak dengan Thypoid Di Ruang Flamboyan RSI Pekajangan ” . rnrnrnrn rn B. TUJUANrn1. Tujuan Umumrn Tujuan umum dari karya tulis dengan judul “ Asuhan Keperawatan Tifoid Pada An. U di Ruang Flamboyan RSI Muhammadiyah Pekajangan “ adalah untuk menerapkan asuhan keperawatan Tifoid.rn2. Tujuan Khususrn Tujuan khusus dari karya tulis dengan judul ” Asuhan Keperawatan Anak Dengan Tifoid adalah: rna. Mengumpulkan data baik melalui anamnesa dan pemeriksaan yang dibutuhkan untuk menilai keadaan klien secara menyeluruh. rnb. Menginterprestasikan data dengan tepat untuk mengidentifikasi masalah atau diagnosa. rnc. Mengidentifikasi masalah atau diagnosa potensial atau yang mungkin timbul untuk mengantisipasi penanganannya. rnd. Menyusun rencana asuhan secara menyeluruh dengan tepat dan rasional berdasarkan keputusan yang dibuat pada langkah-langkah sebelumnya.rne. Memberikan asuhan keperawatan dengan memperhatikan efisiensi dan keamanan tindakan.rnf. Mengevaluasi keefektifan asuhan yang telah diberikan. rnrnC. MANFAATrnAdapun manfaat penulisan karya tulis ilmiah ini adalah :rn1. Bagi Mahasiswa rna. Untuk meningkatkan dan menambah pengetahuan tentang asuhan keperawatan tifoid.rnb. Untuk menambah keterampilan mahasiswa dalam menerapkan manejemen keperawatan tifoid.rn2. Bagi Institusi Pendidikan rna. Memberi masukan dalam kegiatan pembelajaran terutama mengenai asuhan keperawatan tifoid.rnb. Sebagai bahan bacaan untuk menambah wawasan bagi mahasiswa Diploma III keperawatan khususnya yang berkaitan dengan tifoid.rn3. Bagi Lahan PraktekrnDengan adanya penulisan karya tulis ilmiah ini, dapat menambah bahan bacaan untuk meningkatkan mutu pelayanan yang lebih baik khususnya pasien tifoid.rnrn

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2012
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia