Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

PENGARUH PENGAWASAN INTERNAL, PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI, TRANSPARANSI DAN AKUNTABILITAS TERHADAP KINERJA PEMERINTAH DAERAH KOTA PEKALONGAN


Pengarang : Nofa Lis Mardiana, Sobrotul Imtikhanah, Tutut Dwi Andaya


Kata Kunci   :Pengawasan internal, penerapan sistem informasi akuntansi, transparansi, akuntabilitas dan kinerja pemerintah daerah kota Pekalongan

PENGARUH PENGAWASAN INTERNAL, PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI, TRANSPARANSI DAN AKUNTABILITAS TERHADAP KINERJA PEMERINTAH DAERAH KOTA PEKALONGAN
Nofa Lis Mardiana¹, Sobrotul Imtihanah², Tutut Dwi Andayani³
Sarjana Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
[email protected]
Abstrak
Studi yang dilaksanakan ini karena masih terdapat permasalahan yang terjadi di Kota Pekalongan, salah satunya yaitu dalam pengawasan internal dirasa masih kurang sesuai harapan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan memperoleh bukti empiris mengenai pengaruh pengawasan internal, penerapan sistem informasi akuntansi, transparansi dan akuntabilitas terhadap kinerja pemerintah daerah Kota Pekalongan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan sumber data primer yang diperoleh secara langsung melalui kuesioner yang dibagikan kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Pekalongan. Populasi dalam penelitian ini adalah 15 OPD Kota Pekalongan. Masing-masing OPD menghasilkan 5 jawaban atas pertanyaan kuesioner. Sehingga jumlah sampel pada penelitian ini adalah 75 orang. Teknik sampling pada penelitian ini menggunakan purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan bantuan aplikasi IBM SPSS Statistics 20. Berdasarkan hasil analisis data yang telah dilakukan, dapat disimpulkan sebagai berikut: hasil pengujian secara parsial menunjukkan bahwa pengawasan internal berpengaruh signifikan terhadap kinerja pemerintah daerah Kota Pekalongan. Sedangkan penerapan sistem informasi akuntansi, transparansi dan akuntabilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja pemerintah daerah Kota Pekalongan. Poin koefisien determinasi (R2) sebanyak 0,382 atau 38,2%. Hal ini dapat dijelaskan bahwa sekitar 38,2% kinerja pemerintah daerah dipengaruhi oleh pengawasan internal, penerapan sistem informasi akuntansi, transparansi dan akuntabilitas. Sedangkan sisanya sebanyak 61,8% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini.
Kata kunci: pengawasan internal, penerapan sistem informasi akuntansi, transparansi dan akuntabilitas dan kinerja pemerintah daerah Kota Pekalongan

Referensi

DAFTAR PUSTAKA

 Anisatul, L., Saptantinah, D., & H, F. (2017). Pengaruh Pengawasan Internal, Sistem Informasi Akuntansi Keuangan Daerah dan Pengelolaan Keuangan Daerah Terhadap Kinerja Keuangan Daerah Pemerintah Kabupaten Karanganyar. Peran Profesi Akuntansi Dalam Penanggulangan Korupsi, 283-294.

Arifiani, C., & Hakiki. (2019). Jurnal Perbanas. Pengaruh Akuntabilitas, Transparansi dan Pengawasan Terhadap Kinerja Anggaran Berbasis Value for Money Kota Mojokerto.

Baridwan, Z. (2000). Sistem Informasi Akuntansi (5th ed.). Yogyakarta: BPFE-Yogyakarta.

Bastian, D. I. (2001). Akuntansi Sektor Publik di Indonesia (1st ed.). Yogyakarta: BPFE-Yogyakarta.

Chandarin, G. (2017). Metode Riset Akuntansi : Pendekatan Kuantitatif. Jakarta: Salemba Empat.

Coryanata, I. (2007). Akuntabilitas, Partisipasi Masyarakat dan Transparansi Kebijakan Publik Sebagai Variabel Pemoderasi Hubungan Pengetahuan Dewan Tentang Anggaran dan Pengawasan Keuangan Daerah . Journal Accounting and Investmen, 41.

Dye, T. R. (1992). Understanding Public Policy. New Jersey: Prentice Hall International.

Ghozali, I. (2018). Aplikasi Multivariate dengan Program IBM SPSS. Semarang: Universitas Diponegoro.

Hamdah PK, S., Handayani, & Nur. (2021). Pengaruh Akuntabilitas, Transparansi Publik serta Fungsi Pemeriksaan Intern Terhadap Kinerja Pemerintah Kota Surabaya. Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi, 1-17.

Jatmiko, B. (2020). Pengaruh Pengawasan Internal, Akuntabilitas dan Transparansi Terhadap Kinerja Pemerintah Daerah Kabupaten Sleman. Jurnal Akuntansi Trisakti, 7(2), 243-253.

Jogiyanto. (2010). Sistem Informasi Manajemen. Jakarta: Universitas Terbuka.

Krisdianto, D. W. (2021). PENGARUH PEMAHAMAN SISTEM AKUNTANSI KEUANGAN DAERAH, PENGAWASAN INTERNAL, PELATIHAN DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA PENGELOLA KEUANGAN SATUAN KERJA PERANGKAT DAERAH. Jurnal Ilmiah Pusdansi.

Mahmudi. (2015). In Manajemen Kinerja Sektor Publik (p. 65). Yogyakarta: Percetakan Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen YKPN.

Mardiasmo. (2004). Akuntansi Sektor Publik. Yogyakarta: ANDI.

Mardiasmo. (2006). Perpajakan. Yogyakarta: Andi.

Mardiasmo. (2018). Akuntansi Sektor Publik. Yogyakarta: ANDI.

Meidiyana, N. (2021). Pengaruh Pemanfaatan Sistem Informasi Akuntansi, Kompetensi Aparatur dan Pengendalian Internal Pemerintah Terhadap Kinerja Karyawan di BPKAD Kota Palembang. Jurnal Akuntansi STIE Multi Palembang, 1-3.

Melasari, R., Rosliana, & Peni. (2022). Pengaruh Pengendalian Internal, Akuntabilitas dan Transparansi Terhadap Kinerja Pemerintah Pada OPD Kabupaten Indragiri Hilir. Jurnal Akuntansi dan Keuangan, 11(2), 106-118.

Meme, M. E., & Anang. (2020). Pengaruh Pengawasan Fugsional, Transparansi Akuntabilitas dan Pelayanan Publik Terhadap Kinerja Pemerintah Daerah Kabupaten Nagekeo. Jurnal Ilmu Riset dan Akuntansi, 1-19.

Mete, D. D., Amanah, & Lailatul. (2021). Pengaruh Pengawasan Fungsional, Transparansi Publik, dan Akuntabilitas Publik Terhadap Kinerja Pemerintah Daerah Kabupaten Alor. Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi, 1-23.

Muliyani, & Kee, P. L. (2021). Pengaruh Pengendalian Internal dan Karakteristik Sistem Informasi Akuntansi Terhadap Kualitas Laporan Keuangan. Jurnal Bisnis, IV(2), 13-22.

Mulyadi. (2017). Sistem Akuntansi. Jakarta: Salemba Empat.

Novatiani, A., Wedi, R., & Diandra. (2019). Pengaruh Transparansi dan Akuntabilitas Terhadap Kinerja Instansi Pemerintah Kabupaten Bandung Barat. Jurnal Ilmu Manajemen dan Bisnis, 10(1), 51-61.

Novitasari, D. R., & P, J. W. (2020). PENGARUH PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH DAN PENGAWASAN INTERNAL TERHADAP KINERJA PEMERINTAH (Studi Kasus Pada Satuan Kerja Perangkat Daerah Kota Semarang). Diponegoro Journal of Accounting.

Nurhadianto, T., & Khamisah, N. (2019). Analisis Transparansi Pengelolaan Keuangan Daerah Kabupaten/Kota Lampung. International Journal of Business, 2-6.

Oktaviana, A. W., Suharno, & Bambang. (2019). Pengaruh Komitmen Organisasi, Akuntabilitas Publik, Partisipasi Penyusunan Anggaran dan Kejelasan sasaran Anggaran Terhadap Kinerja Manajerial Kota Surakarta. Jurnal Akuntansi dan Sistem Teknologi Informasi, 15(3), 352-361.

Paulus, A. (2016). Fungsi Sistem Informasi Akuntansi Atas Pengendalian Internal Pendapatan. Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi, 4(4), 922-931.

Peraturan  Pemerintah. (2008). Peraturan Pemerintah No.60 tahun 2008 Tentang Sistem Pengendalian Intern Pemerintah. https://peraturan.bpk.go.id/Home/Details/4876

Peraturan Pemerintah.(2010). Peraturan Pemerintah Nomor 71 Tahun 2010 Tentang Standar Akuntansi Pemerintah.   https://peraturan.bpk.go.id/Home/Details/5095/pp-no-71-tahun-2010

Peraturan Pemerintah. (2010). Peraturan Pemerintah RI Nomor 65 Tahun 2010 tentang Sistem Informasi Keuangan Daerah. https://peraturan.bpk.go.id/Home/Details/5089

Peraturan Presiden.(2014). Peraturan Presiden RI Nomoer 29 Tahun 2014 Tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah. https://peraturan.bpk.go.id/Home/Details/41515/perpres-no-29-tahun-2014

Pusat Pelayanan Informasi Publik Daerah (PPID).(n.d.). Pusat Pelayanan Informasi Publik Daerah (PPID) Kota Pekalongan. https://ppid.pekalongankota.go.id/info2-informasi-berkala.html

 Rai, I. G. (2008). Audit Kinerja Pada Sektor Publik : Konsep, Praktik, Studi. Jakarta: Salemba Empat.

Rahayu, & Hendaris, R. (2022). PENGARUH PENERAPAN GOOD GOVERNMENT GOVERNANCE DAN PENGAWASAN INTERNAL TERHADAP KINERJA PEMERINTAH DAERAH (STUDI KASUS KABUPATEN BANDUNG BARAT). Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial.

Sari, R. N. (2019). Pengaruh Koordinasi dan Pendelegasian Wewenang Terhadap Kinerja Karyawan PT. Perkebunan Nusantara III Medan. Jurnal Ekonomi dan Bisnis , 49-52.

Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif. Bandung: ALFABETA.

Sulisyanti, E. D., & Binawati, E. (2020). PENGARUH AKUNTABILITAS KEUANGAN DAN AKUNTABILITAS KINERJA TERHADAP KEPERCAYAAN DAN KEPUASAN MASYARAKAT ATAS PENGGUNAAN DANA DESA. Jurnal Ekonomi dan Bisnis.

Suyono, E., Rusmana, O., & Riswan, R. (2019). The revitalization model through the implementation of accounting information system for village unit cooperative in Banyumas region, Indonesia. Media Ekonomi dan Manajemen34(1).

Suyono, E., Rusmana, O., & Riswan, R. (2019, April). Integrated Information System to Revitalize The Cooperatives in Banyumas. In IOP Conference Series: Earth and Environmental Science (Vol. 255, No. 1, p. 012046). IOP Publishing.

Tertiyandini, K., Sucahyo, & Sriyono. (2022). Pengaruh Sistem Informasi Akuntansi, Komitmen Organisasi dan Sistem Pengendalian Internal Terhadap Kinerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Daerah Istimewa Yogyakarta. MODUS, 34(2), 184-201.

Undang-undang Republik Indonesia. (1950). Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 16 Tahun 1950 tentang Pembentukan Daerah. https://peraturan.bpk.go.id/Home/Details/47963

Undang-Undang Republik Indonesia. (2014). Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah.  https://peraturan.bpk.go.id/Home/Details/38685/uu-no-23-tahun-2014

Wardiana, I. A., & Hermanto, S. (2019). Pengaruh Akuntabilitas, Gaya Kepemimpinan, Kompetensi dan di Mediasi Motivasi Terhadap Kinerja Organisasi. Jurnal Ilmu Akuntansi.

 


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2023
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia