Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

HUBUNGAN DUKUNGAN SUAMI DENGAN TINGKAT KECEMASAN PADA IBU HAMIL YANG MEMPUNYAI FAKTOR RISIKO DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS DORO 1 KABUPATEN PEKALONGAN


Pengarang : Risma Ayu Arwiantini, Risqi Dewi Aisyah, Aida Rusmaria


Kata Kunci   :DUKUNGAN SUAMI, TINGKAT KECEMASAN, FAKTOR RISIKO

Faktor risiko kehamilan cenderung meningkatkan kecemasan. Kecemasan yang dialami ibu hamil dapat memicu terjadinya rangsangan kontraksi rahim yang dapat mengakibatkan keguguran, ketegangan mental dapat berakibat meningkatnya tekanan darah bahkan dapat menjadi salah satu faktor pencetus keracunan kehamilan dan peningkatan kejadian preeklamsi. Dukungan dari suami sangat diperlukan bagi ibu hamil terutama ibu hamil dengan faktor risiko. Dukungan dari suami dapat menurunkan stress emosional ibu. Selain itu, keterlibatan seorang suami juga meningkatkan kesehatan bayi serta menurunkan risiko komplikasi yang mungkin dialami ibu hamil. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara dukungan suami dengan tingkat kecemasan pada ibu hamil yang mempunyai faktor risiko di Wilayah Kerja Puskesmas Doro I Kabupaten Pekalongan. Desain penelitian ini bersifat deskriptif korelatif dengan pendekatan cross sectional.Teknik pengambilan sampel menggunakan total populasi. Jumlah sampel penelitian sebanyak 37 responden.Hasil uji chi square antara variabel dukungan suami dengan tingkat kecemasan ibu hamil yang mempunyai faktor risiko didapatkan hasil ρ value 0,000 berarti ada hubungan antara dukungan suami dengan tingkat kecemasan ibu hamil yang mermpunyai faktor risiko.Saran bagi bidan, sebaiknya dalam memberikan asuhan pada ibu hamil yang mempunyai faktor risiko juga melakukan pendekatan terhadap keluarga terutama suami agar memberikan dukungan yang baik terhadap kehamilan.

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2014
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia