Penerapan terapi senam otak terhadap tingkat kecemasan pada anak usia prasekolah akibat hospitalisasi
Pengarang : Afrozi, Aida Rusmariana, Siti Rofiq
Kata Kunci   :Hospitalisasi ,kecemasan, anak usia prasekolah, terapi bermain, terapi senam otak
Penerapan Terapi Senam Otak Terhadap Tingkat Kecemasan
Pada Anak UsiaPrasekolah Akibat Hospitalisasi
Afrozi, Aida Rusmariana
Program Studi Diploma Tiga Keperawatan
Fakultas Ilmu Kesehatan
Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Abstrak
Hospitalisasi adalah proses pada anak karena suatu alasan terencana sehingga
anak diharuskan untuk tinggal di rumah sakit dan mendapatkan perawatan.
Kecemasan adalah pengalaman yang sering dialami anak saat menjalani
hosptalisasi. Upaya untuk menurunkan kecemasan pada anak adalah dengan cara
memberikan pengalihan yaitu dengan terapi bermain. Tujuan dari penulisan ini
untuk mengetahui efektifitas pemberian terapi bermain senam otak pada anak usia
prasekolah yang mengalami kecemasan akibat hospitalisasi. Metode penulisan
menggunakan literature review dari empat artikel, artikel didapatkan dari google
scholar dengan kata kunci hospitalisasi, kecemasan, anak prasekolah, terapi
bermain, terapi senam otak dan minimal terbit lima tahun terakhir. Hasil dari
literature review dari keempat artikel menunjukan ada pengaruh terapi senam otak
terhadap tingkat penurunan kecemasan anak prasekolah akibat hospitalisasi.
Kesimpulan dari literature review ini menunjukan bahwa terapi senam otak
terbukti efektif menurunkan tingkat kecemasan pada anak usia prasekolah akibat
hospitalisasi. Saran bagi perawat untuk dapat menerapkan terapi senam otak
sebagai salah satu intervensi untuk menurunkan kecemasan anak prasekolah
akibat hospitalisasi.
Kata Kunci : Hospitalisasi, Kecemasan, Anak Usia Prasekolah, Terapi Bermain,
Terapi Senam Otak
v
Referensi
-
Properti | Nilai Properti |
---|---|
Organisasi | Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan |
[email protected] | |
Alamat | Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan |
Telepon | (0285) 7832294 |
Tahun | 2020 |
Kota | Pekalongan |
Provinsi | Jawa Tengah |
Negara | Indonesia |