Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

Hubungan Dukungan Keluarga Terhadap Tingkat Kecemasan Ibu Hamil Primigravida Trimester Pertama di Wilayah Kerja Puskesmas Kedungwuni I Kabupaten Pekalongan Tahun 2012rn


Pengarang : Kusrini, Nur Izzah Priyogo, Skp.m.kes , Nurul Aktifah, Skep.


Kata Kunci   :Dukungan Keluarga, Tingkat Kecemasan, Ibu Hamil

Kehamilan akan mengakibatkan terjadinya perubahan seluruh sistem tubuh yang cukup mendasar. Dukungan suami secara emosional adalah faktor penting untuk keberhasilan tugas perkembangan ini. Seorang wanita yang memiliki hubungan harmonis dengan suaminya akan mengalami pengaruh emosi dan gejala fisik lebih sedikit termasuk komplikasi ketika melahirkan dan menyesuaikan diri pasca partum. Kecemasan berfungsi sebagai barometer untuk mengukur tingkat dukungan sosial.rnPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan dukungan keluarga terhadap tingkat kecemasan ibu hamil primigravida trimester pertama di wilayah kerja Puskesmas Kedungwuni I Kabupaten Pekalongan tahun 2012. rnDesain penelitian mengunakan deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian adalah seluruh ibu hamil primigravida trimester I di wilayah kerja Puskesmas Kedungwuni I Kabupaten Pekalongan pada 6-12 Maret 2012 sebanyak 56 orang. Teknik pengambilan sampel mengunakan total sampling sebanyak 56 orang. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. rnHasil uji chi square diperoleh ρ value sebesar 0,004 < 0,05, berarti ada hubungan dukungan keluarga terhadap tingkat kecemasan pada ibu hamil primigravida trimester pertama di wilayah kerja Puskesmas Kedungwuni I Kabupaten Pekalongan.rnDinas kesehatan sebaiknya menggunakan hasil penelitian ini sebagai bahan pertimbangan dalam merencanakan program penyuluhan pada keluarga khususnya pada ibu hamil untuk mencegah terjadinya kecemasan.

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2012
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia