Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

ANALISIS EFEKTIVITAS BIAYA TERAPI PENGOBATAN DIABETES MELITUS TIPE 2 KOMPLIKASI PENYAKIT GINJAL KRONIS DI INSTALASI RAWAT JALAN RSUD KRATON KABUPATEN PEKALONGAN PERIODE JANUARI 2018-JULI 2020


Pengarang : Wahyuningsih, Wulan Agustin Ningrum, St. Rahmatull


Kata Kunci   :Diabetes melitus, penyakit ginjal kronis, cost-effective, ACER dan ICER

Diabetes melitus (DM) adalah penyakit kronis yang terjadi akibat hiperglikemia karena tubuh tidak dapat menghasilkan hormon insulin yang cukup atau tidak dapat menggunakan insulin yang dihasilkan secara efektif. Diabetes melitus dapat menyebabkan komplikasi mikrovaskuler seperti penyakit ginjal kronis, sehingga memerlukan biaya terapi pengobatan yang cukup besar. Oleh karena itu, perlu adanya analisis efektivitas biaya untuk mempermudah dalam memilih obat yang tepat, baik secara manfaat maupun biaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui terapi pengobatan yang paling cost-effective pada pasien diabetes melitus tipe 2 komplikasi penyakit ginjal kronis di Instalasi Rawat Jalan RSUD Kraton Kabupaten Pekalongan periode Januari 2018-Juli 2020. Penelitian ini merupakan jenis penelitian non-eksperimental dengan metode deskriptif yang dilakukan secara retrospektif. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 128 pasien tahun 2018, 76 pasien tahun 2019 dan 26 pasien tahun 2020 dengan total 230 pasien. Pengambilan sampel berdasarkan purposive sampling dengan mengambil sampel yang memenuhi kriteria inklusi. Analisis data menggunakan uji kolmogorov-smirnov dan t-test. Hasil penelitian terapi pengobatan yang paling cost-effective adalah kombinasi antidiabetik golongan Sulfonilurea dan Biguanid yang memiliki rata-rata biaya total medik langsung paling murah yaitu Rp. 186.127,43 berdasarkan efektivitas kadar glukosa darah yang mencapai target sebanyak 57,14% dengan nilai ACER terendah Rp. 3.257,39 dan nilai ICER Rp. -285,88 dibandingkan dengan terapi pengobatan yang lain. Melalui penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi tentang biaya terapi pengobatan pasien diabetes melitus tipe 2 komplikasi penyakit ginjal kronis, sehingga bisa digunakan dalam penentuan kebijakan biaya pengobatan.

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2020
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia