Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

Gambaran Karakteristik Demografi dan Kejadian Dermatitis Kontak pada Pekerja Batik di Kelurahan Jenggot Kecamatan Pekalongan Selatan Kota Pekalongan


Pengarang : Ainun Najib, Dafid Arifiyanto


Kata Kunci   :Dermatitis Kontak, Industri Batik

Pengusaha dalam proses produksi batik menggunakan kurang lebih 20 sampai 30 bahan kimia yang berbeda. Pekerja dalam proses produksi batik seringkali tidak menggunakan alat pelindung diri seperti sarung tangan sehingga beresiko untuk mengalami kejadian dermatitis kontak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran karakteristik demografi dan kejadian dermatitis kontak pada pekerja batik di Kelurahan Jenggot Kecamatan Pekalongan Selatan Kota Pekalongan. Desain penelitian menggunakan deskriptif. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 31 orang. Alat pengumpulan data adalah kuesioner dan check list. Analisa data menggunakan distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukkan 38,7 responden berumr 33-45 tahun, 90,3% responden berpendidikan dasar yaitu SD/SMP, 83,9% responden telah berkerja lebih dari 10 tahun, 71% responden terdapat lesi pada kulit yang mengalami dermatitis kontak, 83,9% responden tidak mempunyai riwayat alergi dan 51,6% responden tidak mempunyai keluarga yang menderita penyakit dermatitis kontak. Kejadian Dermatitis Kontak menunjukkan bahwa 74,2% responden mengalami dermatitis kontak kronik. Pengusaha sebaiknya membuat peraturan yang mengikat dan memberikan sanksi bagi pekerja yang tidak bersedia menggunakan alat pelindung diri seperti sarung tangan.

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2016
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia