Image Description

Publikasi

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pencarian Spesifik

Kunjungan

Web Analytics

Detail Record


Kembali Ke sebelumnya

Pengaruh Resistance Band Exercise Terhadap Keseimbangan Dinamis Pada Penderita Knee Osteoarthritis Di RSUD Kajen Kabupaten Pekalongan


Pengarang : Tiara Putri Novalita, Nurul Aktifah


Kata Kunci   :Knee OA, Resistance Band Exercise, TUGT.

Pendahuluan: Knee Osteoarthritis ( knee OA) merupakan penyakit degenerasi non inflamasi pada persendian yang ditandai dengan memburuknya tulang rawan sendi dan terbentuknnya osteofit. Penderita knee OA mengalami penurunan keseimbangan dinamis akibat menurunya kekuatan otot. Tindakan fisioterapi yang dapat dilakukan salah satunya yaitu resistance band exercise untuk meningkatkan kekuatan otot, memaksimalkan fungsi, mobilitas gerak dan keseimbangan dinamis.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh resistance band exercise terhadap keseimbangan dinamis pada penderita knee OA di RSUD Kajen Kabupaten Pekalongan.
Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan metode quasi experiment tipe one group pre-post test design. Pengambilan sample menggunakan purposive sampling dengan 20 responden. Keseimbangan dinamis diukur menggunakan time up and go test (TUGT). Penelitian ini menggunakan intervensi resistance band exercise yang diberikan sebanyak 2 kali dalam seminggu, sebanyak 4 minggu.
Hasil Penelitian: Hasil uji statistik keseimbangan dinamis pada penderita knee OA dengan menggunakan uji wilcoxon didapatkan ρ value (Asymp. Sig. 2-tailed) sebesar 0,008 (< 0,05), sehingga Ho ditolak yang berarti terdapat pengaruh resistance band exercise terhadap keseimbangan dinamis pada penderita knee OA di RSUD Kajen Kabupaten Pekalongan.
Simpulan: Pemberian resistance band exercise berpengaruh terhadap keseimbangan dinamis pada penderita knee OA di RSUD Kajen Kabupaten Pekalongan.
Saran: Hasil penelitian ini dapat digunakan fisioterapi sebagai sumber referensi dalam meningkatkan keseimbangan dinamis pada penderita knee OA.

Referensi

-


Properti Nilai Properti
Organisasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan
Email [email protected]
Alamat Jl. Raya Pekajangan No. 1A Kedungwuni Pekalongan
Telepon (0285) 7832294
Tahun 2023
Kota Pekalongan
Provinsi Jawa Tengah
Negara Indonesia